Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menjadwalkan memeriksa Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Hilmi Aminuddin sebagai saksi atas kasus dugaan suap impor daging sapi di Kementerian Pertanian dengan tersangka Maria Elisabeth Liman.
Selain Hilmi, pada saat yang sama KPK juga menjadwalkan Ridwan Hakim yang merupakan anak kandung Hilmi. Namun, hingga pukul 16.30 WIB, keduanya tidak kunjung memenuhi panggilan KPK.
"Belum ada informasi. Sampai saat ini belum ada kabar dari yang bersangkutan," ujar Juru Bicara KPK, Johan Budi saat jumpa pers di kantornya, Jakarta, Selasa (8/10/2013).
Meski tak mengindahkan pemanggilan KPK saat ini, menurut Johan, lembaganya tetap akan menjadwalkan ulang pemeriksaan terhadap ayah dan anak ini. "Nanti dijadwal ulang, tapi kapannya (pemeriksaan) belum ditentukan," kata Johan.
Pada kasus ini, KPK sudah menetapkan Maria Elizabeth yang juga merupakan Direktur Utama PT Indoguna sebagai tersangka sejak beberapa bulan lalu. Maria dianggap sebegai pihak pemberi suap kepada mantan Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq melalui orang dekatnya, Ahmad Fathanah.
Uang Rp 1,3 miliar yang diserahkan Maria diduga sebagai uang muka dari pengurusan penambahan kuota impor daging sapi untuk PT Indoguna. (Riz/Mut)
Ketua Majelis Syuro PKS dan Anaknya Mangkir Panggilan KPK
KPK akan menjadwalkan ulang pemeriksaan terhadap ayah dan anak ini.
diperbarui 08 Okt 2013, 16:31 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
41 Tips Ganteng Maksimal untuk Pria Idaman
Cara Menjawab Kelebihan dan Kekurangan Diri Saat Interview Kerja
Polisi Sebut Siswa Tewas Ditembak di Semarang Pelaku Tawuran Antargangster
Manfaat Minyak Wijen dalam Beragam Masakan Asia, Simak Cara Memilih yang Berkualitas
FFWS Global Finals 2024 Telah Berakhir, Tim Tuan Rumah Jadi Juara
Top 3: Banyak Mesin Kendaraan Rusak Usai Isi Pertamax di SPBU Cibinong, Ada Apa?
Top 3 Islami: Gus Baha Sarankan Sholat Dhuha Jarang-Jarang Saja, Elektabilitas Sosok Ini Tinggi tapi Tak Ada yang Suka
Cara Menjawab Pertanyaan Interview Tentang Gaji: Panduan Lengkap untuk Pelamar Kerja
Cuaca Hari Ini Selasa 26 November 2024: Jakarta Pagi hingga Malam Berawan Tebal
Cara Menjawab Undangan Interview yang Efektif dan Profesional
Cara Memindahkan File Excel ke Word dengan Mudah dan Cepat
Tips Fashion: Panduan Lengkap Tampil Stylish dan Percaya Diri