Wilshere Bantah Tolak Januzaj Bela Inggris

Jack Wilshere mengklarifikasi ucapannya mengenai Adnan Januzaj. Wilshere mengatakan media salah menafsirkan ucapannya.

oleh Liputan6 diperbarui 10 Okt 2013, 00:00 WIB

Beberapa waktu lau tersiar kabar mengejutkan menyoal komentar gelandang Arsenal, Jack Wilhere, yang mengaku menolak jika winger Manchester United, Adnan Januzaj, menjadi pemain Timnas Inggris. Januzaj yang tampil impresif bersama MU berhasil menarik perhatian Federasi Sepakbola Inggris (FA) dan berniat untuk menaturalisasi Januzaj.

Akan tetapi, Wilshere memberikan komentar, jika pemain yang pantas bermain untuk Timnas Inggris hanyalah orang Inggris asli. Sementara Januzaj merupakan pemain keturunan Kosovo, yang dapat bermain untuk beberapa negara, seperti Albania, Belgia, Serbia, dan Kosovo. Namun, keputusan berada di tangan FIFA yang dapat memutuskan ke negara mana Januzaj akan berlabuh.

Mendengar ucapannya disalahartikan media, Wilshere pun kembali angkat bicara. Melalui akun Twitter miliknya, gelandang Timnas Inggris itu mencoba untuk mengklarifikasi ucapannya.

"Saya mencoba untuk mengklarifikasi beberapa hal....Lagi! Mungkin telah menjadi tren di negara ini, di mata saya jurnalisme di sini sangat buruk! Saya tidak menolak Januzaj," tulis Wilshere.

"Pertanyaannya adalah apakah orang asing diperbolehkan bermain untuk Inggris, dan menurut saya, mereka tidak wajib! Dia (Januzaj) adalah pemain yang luar biasa...," lanjut gelandang berusia 21 tahun itu.

"Saya berharap dia adalah orang Inggris! Saya yakin anda setuju kepada saya, walau beberapa jurnalis mencoba untuk membuat saya kembali terlihat buruk," pungkas Wilshere.(*)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya