[VIDEO] Pusdokes Polri Cari DNA di Ganja dari Kantor Akil

BNN menyerahkan barang bukti ganja yang ditemukan di ruang kerja Akil Mochtar ke Pusdokes Polri untuk dilakukan tes DNA.

oleh Liputan6 diperbarui 10 Okt 2013, 18:08 WIB
Penyidik Badan Narkotika Nasional (BNN) menyerahkan amplop berwarna cokelat bersegel berisi 3 linting ganja dan 1 linting ganja setengah pakai ke Kepala Laboratorium DNA Pusat Kedokteran dan Kesehatan (Pusdokes) Polri.

Ganja tersebut adalah barang bukti yang ditemukan di ruang kerja Ketua Mahkamah Konstitusi nonaktif, Akil Mochtar.

Proses tes DNA diperkirakan berlangsung selama dua pekan, karena bukti yang diserahkan BNN memiliki tingkat kesulitan yang tinggi. Namun, seperti ditayangkan Liputan 6 SCTV, Kamis (10/10/2013) petang. Kepala Lab DNA Pusdokes Polri optimistis timnya mampu menemukan DNA dalam barang bukti tersebut.

Sebelumnya, BNN telah melakukan tes urine terhadap Akil Mochtar yang hasilnya negatif narkoba. Kini BNN menunggu hasil tes DNA untuk mendapatkan petunjuk tentang pemilik narkoba di ruang kerja Akil yang kini ditahan Komisi Pemberantasan Korupsi itu. (Ado/Yus)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya