Nadine Chandrawinata Bakal Bikin Pusing Jajang C Noer

Nadine Chandrawinata terpilih sebagai duta dalam lomba Video Kreatif Rakyat.

oleh Julian Edward diperbarui 10 Okt 2013, 18:30 WIB
Nadine Chandrawinata terpilih sebagai duta dalam lomba Video Kreatif Rakyat. Ia bertugas mengajak masyarakat untuk mengirim video yang bertema kekayaan budaya dan juga alam Indonesia. Bahkan, Nadine juga bertekad membuat tim juri --yang diketuai artis lawas Jajang C Noer-- kebingungan memilih juara.

"Saya mau mengajak masyarakat sebanyak-banyaknya untuk mengangkat kebudayaan, kekayaan alam dan pariwisata Indonesia lewat video. Kalau banyak yang ikutan, pasti juri semakin pusing memilih juaranya," ungkap Nadine seraya tersenyum saat jumpa pers di Gedung Sapta Pesona, Jakarta Pusat, Kamis (10/10/2013).

Perlombaan video yang dibagi dalam kategori amatir dan profesional ini diadakan dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda sekaligus Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang baru saja lewat, 17 Agustus silam.

Nadine berharap, banyak masyarakat yang ikut lomba ini, sehingga akan banyak karya video yang menceritakan tentang kekayaan alam Indonesia. Apalagi, menurut Putri Indonesia 2005 ini, tak sulit menjadi peserta lomba.

"Sebenarnya menyenangkan ya, nggak susah lho ikutan lomba ini. Saya saja mau ikutan kalau boleh. Cukup syuting pakai handphone, lalu kirim ke videokreatifrakyat.com," tandas Nadine.

Nantinya, video yang keluar sebagai juara akan dijadikan materi untuk mempromosikan Indonesia di luar negeri.

"Kalau saya jadi peserta lomba ini, saya pasti angkat diving ya. Kemanapun kalau saya diving, saya selalu membawa kamera underwater dan mencari binatang laut merah dan putih sesuai warna bendera Indonesia," pungkas Nadine.(Jul/Mer)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya