Rabu (16/10/2013) lalu, Fina Tiza menyambangi Polda Metro Jaya untuk membuat Berita Acara Pemeriksaan (BAP) terkait dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan suaminya, Mike d'Bagindas. Mendengar kabar tersebut, Mike justru lebih tenang. Dirinya mengaku punya bukti kuat untuk menepis laporan dari Fina.
"Saya menghargai, tugas pengacara kan mengarahkan kalau ada tindakan pidana ya silahkan dilaporkan. Tapi klien saya punya bukti yang cukup. Dia belum percaya sama Fina untuk pegang anaknya," ujar kuasa hukum Mike, Chris Sam ketika dihubungi wartawan, Kamis (17/10/2013).
Selain itu, Chris mengaku belum mendapat panggilan dari polisi. Jika sudah ada pemanggilan, dirinya berjanji akan menunjukkan bukti-bukti sanggahan kepada penyidik mengenai kliennya tersebut.
"Belum ada pemanggilan ya. Saya akan tunjukan bukti-bukti kalau ada pemanggilan ke Polda atas KDRT," kata Chris.
Tak hanya itu, pihaknya juga siap jika perkara ini dibawa ke Komisi Nasional Anak (Komnas Anak). Keyboardist d'Bagindas itu berencana akan membawa saksi-saksi yang mengetahui tentang permasalahan ini.
"Dari awal saya tahu, apa yang dilakukan Mike itu beralasan. Fina tidak bisa merawat anak dengan baik, dan didukung saksi-saksi yang kami punya. Jangankan ke Polda, ke Komnas Anak juga kami siap kalau pun dipanggil. Mike punya alasan membawa anaknya, dan ada saksi-saksi," tuntasnya.(Ras/Mer)
"Saya menghargai, tugas pengacara kan mengarahkan kalau ada tindakan pidana ya silahkan dilaporkan. Tapi klien saya punya bukti yang cukup. Dia belum percaya sama Fina untuk pegang anaknya," ujar kuasa hukum Mike, Chris Sam ketika dihubungi wartawan, Kamis (17/10/2013).
Selain itu, Chris mengaku belum mendapat panggilan dari polisi. Jika sudah ada pemanggilan, dirinya berjanji akan menunjukkan bukti-bukti sanggahan kepada penyidik mengenai kliennya tersebut.
"Belum ada pemanggilan ya. Saya akan tunjukan bukti-bukti kalau ada pemanggilan ke Polda atas KDRT," kata Chris.
Tak hanya itu, pihaknya juga siap jika perkara ini dibawa ke Komisi Nasional Anak (Komnas Anak). Keyboardist d'Bagindas itu berencana akan membawa saksi-saksi yang mengetahui tentang permasalahan ini.
"Dari awal saya tahu, apa yang dilakukan Mike itu beralasan. Fina tidak bisa merawat anak dengan baik, dan didukung saksi-saksi yang kami punya. Jangankan ke Polda, ke Komnas Anak juga kami siap kalau pun dipanggil. Mike punya alasan membawa anaknya, dan ada saksi-saksi," tuntasnya.(Ras/Mer)