Apple telah lama dikabarkan sedang menggarap proyek pembangunan kampus terbarunya yang direncanakan akan mengusung desain unik bergaya pesawat ruang angkasa UFO.
Proyek pembangunan kampus impian Apple tersebut tampaknya akan segera terealisasi. Pasalnya pihak Dewan Kota Cupertino, California, sudah memberikan izin resmi kepada Apple. Perizinan ini telah dikonfirmasi langsung oleh CEO Apple, Tim Cook, via jejaring sosial Twitter.
Menurut yang dilansir laman Apple Insider, Jumat (18/10/2013), kampus Apple yang merupakan cita-cita sang pendiri, Steve Jobs ini diperkirakan bakal dibangun dengan menghabiskan dana sebesar US$ 2 miliar atau setara dengan Rp 22 triliun.
Selain desain keseluruhannya yang aneh -- yakni membulat layaknya pesawat luar angkasa UFO -- bagian dalam dari kampus ini juga disinyalir akan menawarkan pengalaman futuristik. Steve Jobs telah mempublikasikan desainnya sejak tahun 2011 silam sebelum ia wafat.
Kampus Apple diprediksi akan memiliki luas sekitar 853.440 meter persegi. Luas ini sepadan dengan 2/3 ukuran gedung Kementerian Pertahahnan Amerika Serikat, Pentagon, yang terletak di Washington DC. Di sekelilingnya akan ditanami sebanyak 6000 pohon.
Proses pembangunannya sendiri direncanakan baru akan terealisasi pada tahun 2015 mendatang, dan ditargetkan rampung di akhir tahun 2016.
(dhi/dew)
Proyek pembangunan kampus impian Apple tersebut tampaknya akan segera terealisasi. Pasalnya pihak Dewan Kota Cupertino, California, sudah memberikan izin resmi kepada Apple. Perizinan ini telah dikonfirmasi langsung oleh CEO Apple, Tim Cook, via jejaring sosial Twitter.
Menurut yang dilansir laman Apple Insider, Jumat (18/10/2013), kampus Apple yang merupakan cita-cita sang pendiri, Steve Jobs ini diperkirakan bakal dibangun dengan menghabiskan dana sebesar US$ 2 miliar atau setara dengan Rp 22 triliun.
Selain desain keseluruhannya yang aneh -- yakni membulat layaknya pesawat luar angkasa UFO -- bagian dalam dari kampus ini juga disinyalir akan menawarkan pengalaman futuristik. Steve Jobs telah mempublikasikan desainnya sejak tahun 2011 silam sebelum ia wafat.
Kampus Apple diprediksi akan memiliki luas sekitar 853.440 meter persegi. Luas ini sepadan dengan 2/3 ukuran gedung Kementerian Pertahahnan Amerika Serikat, Pentagon, yang terletak di Washington DC. Di sekelilingnya akan ditanami sebanyak 6000 pohon.
Proses pembangunannya sendiri direncanakan baru akan terealisasi pada tahun 2015 mendatang, dan ditargetkan rampung di akhir tahun 2016.
(dhi/dew)