Dituduh Berbuat Tak Pantas, Mourinho Terancam Sanksi FA

Manajer Chelsea, Jose Mourinho, terancam mendapat sanksi dari FA karena aksinya saat berlangsung laga kontra Cardiff City akhir pekan lalu.

oleh a.yani diperbarui 22 Okt 2013, 22:19 WIB
Asosiasi Sepakbola Inggris (FA) mendakwa Jose Mourinho telah melakukan tindakan yang tidak perlu saat berlangsung laga antara Chelsea kontra Cardiff City, Sabtu, 19 Oktober lalu.  Lewat pernyataan resminya FA menjelaskan: "Manajer Chelsea Jose Mourinho telah dituduh melakukan yang tidak tepat dalam kaitannya dengan perilakunya selama pertandingan timnya melawan Cardiff City. Mourinho memiliki waktu hingga Kamis, 24 Oktober untuk menanggapi tuduhan itu. "

Mourinho diusir wasit Anthony Taylor saat laga menyisakan 20 menit lagi. Pelatih asal Portugal itu kehilangan kesabaran atas sejumlah keputusan wasit yang merugikan Chelsea. Mourinho pun akhirnya harus duduk di tribun dan tak bisa memberikan instruksi secara langsung hingga laga berakhir.

Setelah menolak menghadapi media setelah pertandingan Cardiff, Mourinho menguraikan lagi kekesalannya menjelang laga UEFA Champions League kontra Schalke. "Jika aku berada disitu (Cardiff ) dan membayar tiket, saya akan khawatir dengan fakta setiap kali bola keluar atau berhenti akan butuh rata-rata  waktu 21,5 detik," kata Mourinho, seperti dilansir Soccerway, Selasa (22/10/2013)

"Itu hanya buang-buang uang. Dan, setiap kali permainan berhenti Anda harus menunggu sekitar setengah menit. Bila Anda kalikan untuk beberapa kali pertandingan dihentikan, Anda harus membayar untuk 90 menit tetapi Anda mendapatkan 55 atau 60 menit," pungkasnya.

Mourinho juga kembali menyindir keputusan wasit. Menurut dia, menjadikan saya seperti fans itu tidak lucu. “Hal ini membuat saya frustrasi. Sebagai pelatih Anda ingin berkomunikasi dengan para pemain tetapi Anda tidak bisa melakukannya.”

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya