Manajemen Semen Padang FC memastikan tidak membawa Titus Bonai ke turnamen BTV di Vietnam. Pemain yang akrab disapa Tibo itu dicoret karena tak kunjung bergabung dengan tim usai memperkuat Timnas Senior Indonesia menghadapi China pada kualifikasi Piala Asia 2015 pekan lalu.
Semen Padang telah bertolak menuju Vietnam via Kuala Lumpur pada Rabu (23/10/2013) pagi. Dalam daftar nama yang dirilis klub, terdapat 20 nama pemain, minus Tibo.
Pihak klub mengaku kesulitan menghubungi striker 24 tahun itu. Padahal, tiga anggota tim berjuluk Kabau Sirah yang juga dipanggil memperkuat Merah-Putih, yakni Jandia Eka Putra, Vendry Mofu, dan Nur Iskandar semuanya telah kembali bergabung serta menjalani latihan di markas tim di Indarung, Padang.
"Sampai kini Tibo belum bergabung dengan kita. Saat kita hubungi ke ponselnya, tidak aktif," kata Erizal Anwar, Direktur Utama PT Kabau Sirah Semen Padang (KSSP), seperti dikutip Goal.
Muncul teka-teki atas sikap Tibo itu. Tapi, Semen Padang memaklumi jika ini adalah sinyal dari sang pemain untuk mencari klub baru seiring munculnya banyak tawaran dari klub-klub Indonesia Super League (ISL), antara lain seperti Arema Indonesia, Persib Bandung, maupun Sriwijaya FC.
"Jauh-jauh hari sudah berbicara dengan pemain. Bagi yang ingin tetap bertahan kita welcome. Namun, yang tidak lagi juga dipersilahkan meninggalkan. Hanya, kami meminta keterbukaan saja," ujar Erizal.(Bog)
Semen Padang telah bertolak menuju Vietnam via Kuala Lumpur pada Rabu (23/10/2013) pagi. Dalam daftar nama yang dirilis klub, terdapat 20 nama pemain, minus Tibo.
Pihak klub mengaku kesulitan menghubungi striker 24 tahun itu. Padahal, tiga anggota tim berjuluk Kabau Sirah yang juga dipanggil memperkuat Merah-Putih, yakni Jandia Eka Putra, Vendry Mofu, dan Nur Iskandar semuanya telah kembali bergabung serta menjalani latihan di markas tim di Indarung, Padang.
"Sampai kini Tibo belum bergabung dengan kita. Saat kita hubungi ke ponselnya, tidak aktif," kata Erizal Anwar, Direktur Utama PT Kabau Sirah Semen Padang (KSSP), seperti dikutip Goal.
Muncul teka-teki atas sikap Tibo itu. Tapi, Semen Padang memaklumi jika ini adalah sinyal dari sang pemain untuk mencari klub baru seiring munculnya banyak tawaran dari klub-klub Indonesia Super League (ISL), antara lain seperti Arema Indonesia, Persib Bandung, maupun Sriwijaya FC.
"Jauh-jauh hari sudah berbicara dengan pemain. Bagi yang ingin tetap bertahan kita welcome. Namun, yang tidak lagi juga dipersilahkan meninggalkan. Hanya, kami meminta keterbukaan saja," ujar Erizal.(Bog)