38% Follower Akun Twitter SBY Ternyata Palsu!

Sebagian besar follower akun Presiden SBY ternyata merupakan akun palsu atau biasa disebut dengan istilah 'bot' (tanpa pemilik).

oleh Adhi Maulana diperbarui 25 Okt 2013, 15:05 WIB

Sejak 13 April 2013 lalu, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono secara resmi membuka akun Twitter dengan nama @SBYudhoyono. Dan hanya dalam kurun waktu kurang lebih enam bulan saja, jumlah pengikut akun @SBYudhoyono kini telah menembus angka lebih dari 3 juta follower.

Akan tetapi menurut situs fakers.statuspeople.com, sebagian besar follower akun Presiden RI keenam tersebut ternyata merupakan akun palsu atau biasa disebut dengan istilah 'bot' (tanpa pemilik).

Hasil analisa situs fakers.statuspeople.com mengungkapkan bahwa sekitar 38% follower @SBYudhoyono adalah bot dan 43% adalah akun inactive, atau dengan kata lain sudah tidak pernah digunakan oleh pemiliknya. Hanya 19% sisanya merupakan akun aktif yang tervalidasi keberadaannya.

Ini artinya, dari sekitar 3 juta lebih follower akun @SBYudhoyono, hanya sekitar 600 ribu yang benar-benar akun tervalidasi.

Sebelumnya jumlah follower akun @SBYudhoyono yang mencapai lebih dari 3 juta menjadi sebuah fenomena baru. Menurut pantauan tim Tekno Liputan6.com jumlah follower akun @SBYudhoyono telah mencapai 3.813.566 follower.

Jumlah itu menyalip jumlah follower artis-artis ternama Indonesia yang memang dikenal sebagai primadona di jagat Twitter seperti Kevin Aprilio (@apriliokevin) yang mencapai 2,1 juta orang. Namun, angka tersebut belum bisa mengalahkan jumlah follower penyanyi Sherina Munaf (@sherinamunaf) yang mencapai 6,4 juta atau Agnez Monica (@agnezmo) yang mencapai 8,4 juta pengikut. (dhi/dew)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya