Jokowi sepakat dengan usulan Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi, agar setiap kepala daerah menjalin kerjasama dengan ormas, termasuk dengan Front Pembela Islam (FPI).
Menurut Gubernur DKI bernama lengkap Joko Widodo ini, saat ini Pemprov telah merangkul seluruh ormas di Jakarta. Termasuk ormas Islam terbesar di Indonesia, yakni Nahdhlatul Ulama (NU) dan Muhammadiyah.
"Kan sudah saya sampaikan bolak-balik. Saya ke Muhammadiyah, minta dibantu menjalankan program. Ke NU juga menyampaikan program kerja kita agar sampai ke bawah. Dibantu menjelaskan forum-forum tausiah khotbah di masjid-masjid," ujar Jokowi di Balaikota DKI Jakarta, Senin, (28/10/2013).
Namun, saat ditanya apakah Jokowi bersedia bekerjasama dengan FPI? politisi PDIP itu tidak menjawabnya secara eksplisit. Ia hanya menegaskan pihaknya merangkul semua ormas yang ada di DKI Jakarta.
"Itu tadi contoh ormas banyak sekali, kerja sama kita dengan semua ormas. Saya tidak menyebut ormas satu per satu, pokoknya dengan semua ormas," ujar Jokowi.
Lebih lanjut Jokowi menambahkan, kerja sama dengan ormas baru akan dilakukan apabila memang dibutuhkan. Bila tidak diperlukan, artinya tidak ada kerjasama yang dilakukan.
"Kerja sama dengan ormas itu kalau diperlukan. Ya kita kerja sama. Contoh saya sampaikan. Kita ke ormas sudah sampaikan, penataan kali, penataan waduk, kita minta bantuan," ujar Jokowi.
Saat ditegaskan lagi apakah Jokowi bersedia bekerjasama dengan ormas FPI? Mantan Walikota Solo ini tak mau menjawabnya. "Dengan semua ormas, saya tidak menyebut ormas satu per satu," tandas Jokowi.
Mendagri mengimbau kepada para kepala daerah untuk menjalin kerja sama dengan ormas sesuai kekhususannya. Kalau perlu kerjasama dengan FPI. Kerja sama dapat dilakukan dengan melibatkan ormas yang bersangkutan dalam program yang terkait dengan bidang kerja organisasi masyarakat. (Riz/Ism)
Mendagri Imbau Gandeng FPI, Jokowi: Pokoknya dengan Semua Ormas!
Mendagri Gamawan Fauzi mengimbau kepala daerah untuk menjalin kerjasama dengan ormas, apa tanggapan kata Jokowi?
diperbarui 28 Okt 2013, 16:27 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Taylor Sander Bakal Merapat ke LavAni di Proliga 2025
4 Pemain Manchester United yang Mungkin Diangkut Ruud van Nistelrooy ke Leicester City
Peta Politik Parpol Pilkada 2024, KIM Plus Menang Telak atas PDIP?
Sejarah Singkat Museum Gedong Kirtya di Buleleng
Insiden Handball Kiper Manchester United Jadi Kontroversi, Kapten Bodo/Glimt Bocorkan Perbincangan Wasit
Cara Membuat Asinan Rambutan yang Segar dan Lezat
KPU RI Sebut Partisipasi Pemilih di Pilkada 2024 Tak Sampai 70 Persen
80 Petugas Pencatatan Stok Karbon Mangrove Jalani Pelatihan di Yogyakarta
Komite Wasit PSSI Komentari Performa Wasit di Liga 1 dan 2: Sebut Sudah Ada Peningkatan
Link Nonton Wolf Warrior (2015) di Vidio, Film Aksi Mandarin yang Dibintangi Sutradara Wu Jing
Mengenal Raja Hujan Meteor Geminid dan Tempat Asalnya
350 Meme Quote Lucu dan Inspiratif untuk Berbagai Situasi