[Half Time] Strootman Bawa Roma Unggul

Permainan baru benar-benar berubah menjelang memasuki 30 menit babak pertama.

oleh Defri Saefullah diperbarui 04 Nov 2013, 03:44 WIB
AS Roma siap mencetak rekor di kancah sepak bola Eropa. Di babak pertama, Roma berhasil unggul 1-0 atas tuan rumah Torino, Senin (4/11/13) dini hari WIB di Stadion Olimpico Turin.

Gol kemenangan Roma di babak pertama dicetak oleh Kevin Strootman. Jika berhasil mempertahankan skor atau menambah gol dan menang, Roma akan menyamai rekor Tottenham Hotspur di musim 1960/61 yaitu 11 kemenanga beruntun di awal musim.

Pertandingan Torino kontra Roma berlangsung cukup alot. Di 10 menit pertama, bola lebih banyak dikuasai Roma. Hanya saja, pasukan Rudi Garcia ini belum bisa menembus pertahanan Torino. Ini meninggalkan kesan jika pertarungan berkisar di lini tengah saja.

Pertandingan mulai berubah saat memasuki menit ke-28. Lewat kejelian seorang Balzaretti  yang memberikan umpan kepada Miralem Pjanic, gol Roma pun tercipta. Dengan cerdiknya Pjanic meneruskan umpan Balzaretti kepada Kevin Strootman. Lewat kaki kiri pemain asal Belanda ini mampu menaklukkan Padelli, kiper Torino. Skor bertahan 1-0 sampai pertarungan berakhir. (Def)

Susunan Pemain

Torino:
Padelli; Darmian, Glik, Moretti, D'Ambrosio; Gazzi, Basha; Cerci, Meggiorini, Barreto, El Kaddouri

Roma:
De Sanctis; Maicon, Benatia, Burdisso, Balzaretti; De Rossi, Strootman, Bradley; Pjanic, Borriello, Florenzi

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya