Tristan Alif Naufal tak menyia-nyiakan kesempatan berlatih di klub besar Belanda, Ajax Amsterdam. Berbagai kegiatan di akademi sepakbola yang telah melahirkan banyak legenda sepakbola itu dijalani bocah 8 tahun itu dengan semangat.
Di sela-sela latihan, Tristan sempat bertemu mantan kiper Timnas Belanda Edwin van Der Sar di Toekomst, pusat latihan Ajax Amsterdam. Sejumlah wejangan pun disampaikan legenda Ajax dan Manchester United itu kepada Tristan Alif.
"Aku bertemu legenda sepakbola Belanda, Edwin van der Sar di tempat latihan Ajax Amsterdam, Toekomst. Aku diberikan semangat dan nasehat untuk terus latihan dan rajin juga belajar di sekolah," kata Alif seperti dikutip dari situs resminya, tristanalif.com.
Selain bertemu van Der Sar, Tristan juga sempat bertemu Tony Cussell, pemain yang sempat membela Timnas Indonesia di AFF 2012. "Saya senang sekali Om Tony (Cussell) menyempatkan diri bertemu untuk memberikan support," ujarnya.
Keberadaan Tristan Alif di Belanda dalam rangka memenuhi undangan untuk berlatih bersama dengan para pemain Ajax U-12. Tristan berlatih sejak 1-8 November 2013.
Di Belanda, Tristan Alif ditemai orangtuanya, serta didampingi Director The Footballicious Andhika Suksmana dan mantan fisioterapis timnas Indonesia Matias Ibo. (Ary)
Ini Petuah van Der Sar kepada Tristan Alif
Selain bertemu van Der Sar, Tristan juga sempat bertemu Tony Cussell, pemain yang sempat membela Timnas Indonesia di AFF 2012.
diperbarui 06 Nov 2013, 20:17 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 Liga InternasionalLiverpool Bayar Mahal Kemenangan atas Real Madrid di Liga Champions
8 9 10
Berita Terbaru
Kapolresta Manado Halau Massa Pendukung E2L-HJP, Konvoi Ribuan Warga Tak Terelakkan
Beda Hasil Survei LSI Denny JA vs FIXPOLL Indonesia di Pilkada Musi Banyuasin
4 Juta Ojol Bakal Turun ke Jalan Kalau Tak Boleh Beli BBM Subsidi
Polisi Gagalkan Peredaran Sabu dan Ganja untuk Sambut Tahun Baru 2025
Cara Mengatasi Kulit Kering: Panduan Lengkap untuk Merawat Kulit
Potret Paula Verhoeven di Belanda Usai Gagal Mengajak Kedua Anaknya
Fahri Hamzah Ingatkan Kepala Daerah Jangan Main-main dengan Program 3 Juta Rumah
Apa Itu Tren We Listen We Don't Judge yang Viral di TikTok? Ini Penjelasan Lengkapnya!
Hasil Quick Count di Sejumlah Daerah
Prabowo Putuskan Upah Minimum Tahun 2025 Naik 6,5 Persen
Cara Mengatasi Pencemaran Udara: Solusi Efektif untuk Udara Lebih Bersih
Bos BTN Bongkar Tantangan KPR Subsidi, Sesulit Apa?