Atletico Madrid sukses menggenggam tiket ke babak 16 besar Liga Champions. kepastian tersebut mereka dapatkan setelah mengalahkan Austria Wien di Estadio Vicente Calderon, Kamis (7/11/2013) dinihari WIB.
Tampil di hadapan publik sendiri, Atletico bisa unggul dengan cepat. Di menit 11, Miranda berhasil menyarangkan bola ke gawang tim tamu. Dengan memanfaatkan kemelut di depan gawang lawan, Miranda dengan leluasa melepaskan tembakan keras yang tak mampu dihalau kiper Austria, Heinz Lindner.
Gol kedua dipersembahkan Raul Garcia. Tepat di menit 25, Garcia mencetak gol usai memanfaatkan umpan pemberian Diego Costa.
Filipe Luis ikut menyumbang gol untuk timnya. Di menit 45, pemain kebangsaan Brasil tersebut membobol gawang Austria dengan memaksimalkan kesalahan Lindner dalam menghalau laju bola. Filipe Luis yang tanpa penjagaan dengan mudahnya menceploskan si kulit bundar dan menutup babak pertama dengan skor 3-0.
Di babak kedua, Atletico masih dominan. Namun Austria mulai bisa membaca setiap serangan yang dibangun kubu tuan rumah. Jual beli serangan pun sempat terjadi. Namun keberuntungan belum menaungi tim asuhan Nenad Bjelica tersebut.
Atletico justru bisa melebarkan kedudukannya. Di menit 82 Diego Costa mampu menggetarkan jala lawan usai menerima umpan dari Raul Garcia. Hingga laga berakhir, skor 4-0 tidak berubah dan Atletico sukses mengamankan kemenangan keempatnya di babak penyisihan grup G Liga Champions musim ini.
Dengan mengantungi 12 poin, Atletico yang masih ditangani pelatih Diego Simeone tetap kokoh di puncak klasemen. Dengan menyisakan dua pertandingan lagi, poin yang dimiliki kubu Los Rojiblancos kini tak dapat dikejar oleh tiga tim lainnya di grup G. (Van)
Susunan Pemain:
Atletico Madrid (4-4-2): Courtois; Filipe Luis, Godin, Miranda, Juanfran; Adrian (Oliver Torres 46'), Tiago (Guilavogui 56'), Gabi, Koke (Rodriguez 66'); Diego Costa, Raul Garcia.
Austria Wien (4-1-4-1): Linder; Ortlechner, Ramsebner, Koch, Leovac; Holland; Royer, Mader (Dilaver 68'), Simkovic (Hosiner 53'), Murg (Suttner 52'); Kienast.
Wasit: Istvan Vad (Hungaria)
[Full Time] Bungkam Austria Wien, Atletico Lolos dari Fase Grup
Dengan kemenangannya ini, poin Atletico Madrid tak bisa lagi dikejar oleh tiga tim lainnya yang menghuni grup G Liga Champions.
diperbarui 07 Nov 2013, 04:49 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Zulhas Optimis Ahmad Ali Sosok Terbaik untuk Memajukan Sulawest Tengah
Ridwan Kamil di Kampanye Akbar: Kami Pemimpin Pancasila, Semua Agama Akan Dilindungi
Apa Itu Act Fool: Fenomena Viral yang Mengguncang TikTok
Permintaan Meningkat, Dahua Technology Indonesia Bangun Pabrik Baru CCTV di Tangerang
Ubur-ubur Ini Bisa Kembali Muda Jika Stres, Kok Bisa?
Menurut Ustadz Das'ad Latif Sebenarnya di Rumah Bisa Ada Bidadari, jika...
Apa Itu AMOLED di HP: Kelebihan, Kekurangan dan Bedanya dengan Jenis Layar Lain
BUMN Setor Dividen Rp 85,5 Triliun untuk Negara pada 2024
Cara Pembulatan Angka Dasar dan Excel, Langsung Jago Ikuti Latihannya
16 Parpol KIM hingga Relawan Jokowi-Gibran Diklaim Hadiri Kampanye Akbar Ridwan Kamil-Suswono
Cara Pembatalan Tiket Kereta Api Online di KAI Access dan Website Resminya
Dharma-Kun Gelar Kampanye Akbar, Ini Aspirasi dan Harapan Warga