Warga Sekitar Pemakaman Minta Khusus Salat Jenazah Hikmat Tomet

Permintaan itu sudah disetujui keluarga Ratu Atut sehingga tidak menjadi masalah.

oleh Moch Harun Syah diperbarui 10 Nov 2013, 08:04 WIB
Jenazah Hikmat Tomet, suami Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah dijadwalkan akan dimakamkan di pemakaman keluarga Ratu Atut Chosiyah di Ciomas, Banten setelah disalatkan di Masjid al-Bantani di Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B) Serang.

Namun jadwal itu akan sedikit berubah karena warga sekitar pemakaman minta salat jenazah untuk anggota DPR dari fraksi Partai Golkar itu khusus bagi mereka.

"Warga di sekitar pemakaman keluarga Ratu Atut minta juga untuk disalatkan lagi disana," kata Juru Bicara Keluarga Atut, Fitron Nur Ikhsan, Minggu (9/11/2013).

Fitron menambahkan permintaan itu sudah disetujui keluarga sehingga tidak menjadi masalah.

Saat ini Jenazah Hikmat masih disemayamkan di rumah duka Jalan Bhayangkari No 51, Serang, Banten. Sejumlah warga dan pejabat datang silih berganti menyalatkan dan mendoakan pria kelahiran 5 Juni 1955 itu. Rencananya Ketua DPP Partai Golkar, Aburizal Bakrie akan memberikan sambutan dalam proses pemakaman. (Adi)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya