Wenger Kini Haramkan Jual Pemain Arsenal ke MU

Di musim pertamanya di MU, Persie pun langsung membayarnya dengan memberikan gelar ke-20 bagi Setan Merah.

oleh Arry Anggadha diperbarui 12 Nov 2013, 13:38 WIB
Manajer Arsenal Arsene Wenger tampaknya kapok menjual Robin van Persie ke Mancheter United. Sang Profesor itu pun kini membuat aturan baru. Arsenal diharamkan menjual pemain ke MU.

Arsenal menjual van Persie ke MU pada 2012 dengan banderol 24 juta poundsterling. Di musim pertamanya di MU, Persie pun langsung membayarnya dengan memberikan gelar ke-20 bagi Setan Merah.

Tak hanya itu, Persie juga membuat Wenger terdiam. Karena setiap kedua tim bertemu, penyerang asal Belanda itu selalu menjebol gawang Arsenal. Gol terakhir Persie dicetak saat MU menjamu Arsenal pada akhir pekan lalu. Gol tunggal Persie membuat Arsenal tersungkur di pekan ke-11 Liga Premier.

"Saya tidak akan melatih Arsenal 100 tahun mendatang, tapi saya tidak ingin hal itu terjadi lagi," kata Wenger seperti dikutip dari Talksport, Selasa (12/11/2013).

Mengenai keputusannya menjual Persie, Wenger beralasan, hal tersebut kejadian khusus. Wenger menegaskan, dia tak pernah berpikir untuk menjual penyerangnya itu. "Itu kejadian spesial," ujarnya. (Ary)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya