Perangkat komunikasi yang sedang beredar di pasaran saat ini didominasi oleh smartphone. Sebuah riset yang dilakukan oleh Ericsson AB menyebutkan perangkat smartphone masih akan terus tumbuh di pasaran dalam beberapa tahun ke depan.
Bahkan menurut riset terbaru yang diungkap oleh Ericsson, jumlah smartphone yang beredar di pasaran nantinya akan mencapai higga 5,9 milyar unit di tahun 2019. Angka itu berkembang tiga kali lipat dari jumlah perangkat ponsel pintar yang beredar di seluruh dunia saat ini.
Di tahun 2019, menurut yang dilansir laman Phone Arena, Rabu (13/11/2013), smartphone akan menguasai 60% perangkat ponsel yang beredar di pasaran. Sekarang, smartphone telah menguasai 55% pasar ponsel yang ada di seluruh dunia.
Akan tetapi, dari jumlah itu hanya 25% sampai 30% saja yang memakai fasilitas layanan data selular di ponselnya. Riset perusahaan asal Swedia itu juga memperkirakan lalu lintas data melalui perangkat smartphone akan meningkat sepuluh kali lipat dalam 6 tahun ke depan.
Pertumbuhan signifikan itu akan mendorong operator komunikasi memperluas jaringan berkecepatan tinggi. Hal itu perlu dilakukan agar operator tetap bisa memenuhi kebutuhan pelanggan internet yang akan mencapai 9,3 milyar di tahun 2019.
Ericsson melihat dalam 6 tahun ke depan akan ada lalu lintas data dari smartphone yang mencapai 10 miliar GB. Trafik data internet tersebut sekitar 50%-nya bakalan dipakai mengakses video, sedangkan 10% lainnya digunakan untuk mengakses jejaring sosial maupun layanan web. (den/dhi)
Bagaimana Pasar Smartphone dan Internet Tahun 2019?
Menurut riset, jumlah smartphone yang beredar di pasaran nantinya akan mencapai higga 5,9 milyar unit di tahun 2019.
diperbarui 13 Nov 2013, 10:00 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
BRI Luncurkan BRImo di Timor Leste, Dorong Pertumbuhan Inklusi Keuangan Keuangan di Kawasan Asia Tenggara
3 Tanda Jiwamu Lelah Mengarah Depresi, Jangan Diabaikan
Membedah Tarik Ulur Penerapan PPN 12% per 1 Januari 2025
Hasil Survei Terbaru, 20 Persen Air Keran di Jepang Tercemar Bahan Kimia Berbahaya
Suzuki Luncurkan Varian Eksklusif Jimny Arctic 2024, Berapa Harganya?
Kumpulan Kabar Viral Terkait Pencoblosan Pilkada, Simak Faktanya
Refleksi HUT ke-351 Kabupaten Gorontalo, Pendidikan dan Kemiskinan Jadi Sorotan
Bimtek dan Outbound Team Building DPMPTSP Sulbar Tingkatkan Kinerja Pemerintahan
Link Live Streaming Liga Inggris Liverpool vs Manchester City, Minggu 1 Desember 2024 Pukul 23.00 WIB di Vidio
Efek Rumah Kaca Ungkap Pentingnya Musisi Indonesia Bersatu Suarakan Isu Krisis Iklim Lewat Musik, Berbuah Album sonic/panic Vol. 2
Kisah Inspiratif Muhammad Dadun, dari Warnet Kecil hingga jadi Raja Top-Up Game Online Terbesar Indonesia
Mulai Dikenal Dunia, Golden Visa Indonesia jadi Pembahasan dalam 18th Global Citizenship Conference di Singapura