Tak perlu menunggu lama, nampaknya Google mengerti apa yang diinginkan oleh pengguna ponsel dan tablet seri Nexus. Apalagi kalau bukan kehadiran pembaruan sistem opreasi terbaru, Android KitKat pada handset mereka.
Melalui akun Twitter @android, Google memastikan Android 4.4 KitKat akan segera didistribusikan ke sejumlah tablet Nexus. Adapun perangkat Nexus yang pertama kali akan merasakan update Android KitKat adalah tablet Nexus 7, Nexus 7 (yang rilis tahun 2013), dan Nexus 10 versi WiFi only.
Seperti yang dikutip Tekno Liputan6.com dari laman Phone Arena, Rabu (12/11/2013), sayangnya pembaruan (update) kali ini belum disertakan untuk Nexus 7 versi 3G/4G dan smartphone Nexus 4. Perusahaan asal Mountain View, California ini beralasan bahwa pembaruan untuk varian tersebut belum siap dan akan segera tersedia dalam waktu dekat.
KitKat merupakan sistem operasi Android pertama yang dirancang agar bisa bekerja dengan perangkat mobile dengan kriteria RAM 512 MB. Sayangnya Google memutuskan tidak membawa pembaruan pada sejumlah smartphone Nexus yang terhitung lawas.
Samsung Galaxy Nexus merupakan salah satu ponsel pintar dengan spesifikasi tinggi yang tidak mendapatkan update Android KitKat. Keputusan Google tersebut memicu sejumlah protes dari pengguna yang diketahui menggalang dukungan untuk mendorong perusahaan mengubah keputusannya itu. (vin/dew)
Baca juga:
Semua Ponsel & Tablet Nexus Akan Kebagian Android KitKat
Pengguna Galaxy Nexus Galang Dukungan Demi KitKat
Android KitKat Mulai Sambangi Tablet Nexus Malam Ini
Melalui akun Twitter @android, Google memastikan Android 4.4 KitKat akan segera didistribusikan ke sejumlah tablet Nexus.
diperbarui 13 Nov 2013, 11:58 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Arti Eco: Memahami Konsep dan Penerapan Ekologi dalam Kehidupan Sehari-hari
7 Cara Alami Menjaga Kadar Gula Darah Agar Tetap Normal
Desa Wisata Kubu Gadang, Destinasi Budaya dan Kuliner Khas Sumatera Barat
Cara Memasak Pare Agar Tidak Pahit: Panduan Lengkap untuk Menikmati Sayuran Sehat
Klasemen Liga Europa: Posisi Manchester United Usai Amorim Bawa Setan Merah Petik Kemenangan
VIDEO: Momen Wanita Borong Jajanan Pedagang di Depan Rumah Hingga Traktir Warga, Banjir Pujian Warganet
Dede Yusuf Ungkap Keinginan Almarhumah Ibunya yang Belum Sempat Terwujud
Panduan Diet Terbaik untuk Menurunkan Kolesterol dan Tekanan Darah, Saran dari Ahli Gizi
Hotel Unik Berbentuk Ayam Raksasa Ada di Filipina, Masuk Guinness World Records 2024
Ikan Tuna Enak Dimasak Apa: 21 Resep Lezat untuk Dicoba
Harga Kripto Hari Ini 29 November 2024: Bitcoin Masih Lesu
Drama Lima Gol, Manchester United Menang atas Bodo/Glimt