Bertandang ke Jakarta pada 19 Oktober 2013 lalu di Skenoo Hall Gandaria City, Fall Out Boy sukses membuat penonton bergolak hingga melompat-lompat. Pasalnya, grup band rock asal Amerika Serikat itu membawakan lagu-lagu andalan favorit fans.
Sebut saja A Little Sixteen Candles, This Ain't a Scene, hingga It's an Arms Race. Bahkan tembang baru dari album Save Rock N Roll yang baru saja dirilis pun turut dinyanyikan, salah satunya adalah The Phoenix yang dijadikan lagu pembuka.
Uniknya, rombongan Patrick Stump dan kawan-kawan mengenakan sebuah topeng hitam di kepala mereka. Kebanggaan keempat personel terhadap band milik mereka dituangkan dengan membawa bendera bergambar logo band.
Alunan musik rock pun bergema dengan tatanan cahaya lampu yang menambah kemeriahan konser dan hingar bingar penonton. Histeria para audiens wanita terdengar sangat nyaring di lokasi konser saat para personel meloncat-loncat yang juga diikuti oleh sebagian pesar penonton.
Selain itu, terdapat beberapa tembang andalan lain yang dinyanyikan oleh mereka. Seperti Thriller, Death Valley, We're Goin Down, serta lagu milik Michael Jackson, Beat It. Mereka pun sempat menyanyikan beberapa lagu yang dibawakan secara akustik, salah satunya adalah Young Volcanoes.
Di penutupan, keempat pemuda asal Wilmette, Illinois ini, membawakan tembang-tembang seperti Save Rock N Roll, Thanks For The Memories, hingga ditutup dengan Saturday yang menyudahi kegembiraan penonton malam itu.
Fall Out Boy beranggotakan Patrick Stump (vokal, gitar), Pete Wentz (bass), Joe Trohman (gitar) dan Andy Hurley (drum). Save Rock and Roll merupakan album ke-5 mereka yang rilis secara perdana pada 12 April 2013 lalu.(Rul)
Sebut saja A Little Sixteen Candles, This Ain't a Scene, hingga It's an Arms Race. Bahkan tembang baru dari album Save Rock N Roll yang baru saja dirilis pun turut dinyanyikan, salah satunya adalah The Phoenix yang dijadikan lagu pembuka.
Uniknya, rombongan Patrick Stump dan kawan-kawan mengenakan sebuah topeng hitam di kepala mereka. Kebanggaan keempat personel terhadap band milik mereka dituangkan dengan membawa bendera bergambar logo band.
Alunan musik rock pun bergema dengan tatanan cahaya lampu yang menambah kemeriahan konser dan hingar bingar penonton. Histeria para audiens wanita terdengar sangat nyaring di lokasi konser saat para personel meloncat-loncat yang juga diikuti oleh sebagian pesar penonton.
Selain itu, terdapat beberapa tembang andalan lain yang dinyanyikan oleh mereka. Seperti Thriller, Death Valley, We're Goin Down, serta lagu milik Michael Jackson, Beat It. Mereka pun sempat menyanyikan beberapa lagu yang dibawakan secara akustik, salah satunya adalah Young Volcanoes.
Di penutupan, keempat pemuda asal Wilmette, Illinois ini, membawakan tembang-tembang seperti Save Rock N Roll, Thanks For The Memories, hingga ditutup dengan Saturday yang menyudahi kegembiraan penonton malam itu.
Fall Out Boy beranggotakan Patrick Stump (vokal, gitar), Pete Wentz (bass), Joe Trohman (gitar) dan Andy Hurley (drum). Save Rock and Roll merupakan album ke-5 mereka yang rilis secara perdana pada 12 April 2013 lalu.(Rul)