Ibu Hamil Jangan Cuma Diam Ya, Coba Senam Hamil!

Bila Anda ingin melahirkan secara sehat dan normal, para wanita hamil sebaiknya jangan berdiam diri. Rutinlah melakukan senam hamil.

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 16 Nov 2013, 20:00 WIB
Bila Anda ingin melahirkan secara sehat dan normal, para wanita hamil sebaiknya jangan berdiam diri. Rutinlah melakukan senam hamil.

Spesialis Kebidanan dan Kandungan Rumah Sakit Tambak Menteng, dr. Botefilia Arjunadi, SpOG mengatakan bahwa kebiasaan buruk wanita hamil adalah kerap memanjakan tubuhnya, dengan tidak melakukan aktivitas apa pun, termasuk senam hamil.

"Apabila mau melahirkan normal dan sehat, jangan memanjakan diri. Walaupun di kantor atau di rumah sudah naik turun tangga, tapi tidak melakukan senam hamil, percuma. Senam hamil itu bagus untuk dilakukan wanita hamil," kata Botefilia dalam acara 'Kursus Singkat Persiapan Calon Orang Tua: Persiapan Persalinan Normal atau Operasi', di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, Sabtu (16/11/2013).

Mungkin baru sedikit wanita yang tahu. Meski kelihatannya sederhana, senam hamil memiliki manfaat yang luar biasa bagi wanita yang melakukannya. "Rutin senam hamil selama masa kehamilan, bagus untuk otot panggul. Otot panggul bagus, proses persalinan pun akan berjalan lancar," kata Botefilia menambahkan.

Lebih lanjut wanita berjilbab itu mengatakan, penelitian mengenai manfaat dari senam hamil untuk proses persalinan, pernah dilakukan di Rumah Sakit Ibu dan Anak Tambak Menteng. Hasilnya, apa yang dikatakan di dalam penelitian benar-benar terjadi.

"Pernah membuktikan ini di RSIA Tambak. Waktu itu pasien dibagi menjadi dua. Kelompok pertama diminta untuk sering melakukan senam hamil, sedangkan kelompok kedua tidak melakukan itu. Hasilnya, kelompok yang melakukan senam hamil, ketika proses persalinan berjalan dengan normal dan tidak menemui kendala apa-apa," kata Botefilia menegaskan.

Bila ingin melakukannya, para wanita itu tidak perlu melakukannya setiap hari. Cukup seminggu tiga kali. Bila tak paham dalam melakukannya, cobalah untuk datang dan meminta saran kepada dokter yang ada di RSIA Tambak.

(Adt/Abd)

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya