Mahkamah Konstitusi (MK) menyatakan bahwa pasangan Arief R Wismansyah dan Sachrudin sebagai pemenang Pilkada Tangerang 2013. Menanggapi hal itu, Arief mengatakan, putusan MK ini merupakan amanah untuk membangun Kota Tangerang.
"Mudah-mudahan amanah yang diberikan kepada kami untuk senantiasa melanjutkan pembangunan Kota Tangerang," kata Arief usai sidang di gedung MK, Jakarta, Selasa (19/11/2013).
Arief pun mengajak semua pihak untuk bersinergi dan bahu-membahu memajukan Kota Tangerang. Karenanya, amanah ini akan digunakan Arief bersama pasangannya, Sachrudin dengan sebaik-baiknya.
"Mudah-mudahan kesempatan ini tidak kita sia-siakan untuk menyejahterahkan dan membangun kota tangerang lebih baik lagi." ujar Arief.
Dalam amar putusannya, MK menyatakan, pasangan Arief R Wismansyah dan Sachrudin sebagai pemenang dan memperoleh raihan suara terbanyak dalam Pemilukada Tangerang.
"Memerintahkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Banten untuk menetapkan pasangan calon Arief R Wirmansyah dan Sachrudin sebagai pasangan terpilih Walikota dan Wakil Walikota Tangerang," kata Ketua Majelis Hakim, Hamdan Zoelva saat membacakan amar putusannya di Gedung MK, Jakarta.
MK menyatakan, perolehan suara masing-masing pasangan calon Pemilukada Tangerang 2013 adalah pasangan nomor urut 1 Harry Mulya Zein-Iskandar dengan 45.627 suara, pasangan nomor 3 Tubagus Suwandi Gumelar-Suratno Abubakar dengan 121.375 suara, pasangan nomor urut 2 Abdul Syukur-Hilmi Fuad dengan 187.003 suara, dan pasangan nomor urut 5 Arief R Wismansyah-Sachrudin dengan 340.810 suara. (Riz/Ism)
Menang Sengketa Pilkada di MK, Arief: Ini Amanah Bangun Tangerang
Mahkamah Konstitusi (MK) menyatakan bahwa pasangan Arief R Wismansyah dan Sachrudin sebagai pemenang Pilkada Tangerang 2013.
diperbarui 19 Nov 2013, 13:49 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Penembakan Dekat Kedutaan Besar Israel di Yordania, Pelaku Tewas Ditembak
Tips Rambut Tebal: 41 Cara Efektif Menebalkan dan Menyehatkan Rambut
70Mai Tawarkan Dashcam Murah di GJAW 2024, Harga Tak Sampai Rp 800 Ribu
Mainkan Peran Ganda dalam Dear Hyeri, Intip 4 Drama Shin Hye Sun dari Melodrama Hingga Romcom
Intip, Profil Singkat Paslon Pilgub 2024 Nusa Tenggara Barat
Bungkusan Rokok Tanpa Merek Punya Alasan Kesehatan, tapi Ancam Ekonomi?
Begini Cara Kerja Bandar Judi Online yang Bikin Pemain Ketagihan Meski Sering Kalah!
Doa Mensucikan Diri dari Haid Sesuai Syariat, Panduan Lengkap
Apa Itu BKD Dosen: Panduan Lengkap Beban Kerja Dosen
3 Pernyataan Kepala BMKG Dwikorita Karnawati Terkait Puncak Musim Hujan Periode 2024/2025
VIDEO: Penampakan Lokasi Tambang yang Jadi Alasan Polisi Tembak Polisi di Solok
Bupati Klaten: HGN 2024 Jadi Momentum Sampaikan Terima Kasih untuk Para Guru