Teratur Berhubungan Seks Bikin Wajah Tampak Selalu Muda

Berhubungan seksual secara teratur dapat membuat pria dan wanita terlihat 5 sampai 7 tahun lebih muda.

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 20 Nov 2013, 20:30 WIB
Sebuah penelitian menemukan fakta bahwa berhubungan seksual secara teratur dapat membuat pria dan wanita terlihat 5 sampai 7 tahun lebih muda.

Konsultan Psikolog Klinis Inggris dan Mantan Kepala Psikologi di Royal Edinburgh Hospital, Dr David Weeks, mengatakan, daripada Anda membayar mahal krim yang mengandung zat berbahaya hanya agar terlihat lebih muda, lebih baik rutin melakukan hubungan seksual yang sah dengan pasangan.

"Karena dengan berhubungan seksual dapat menyebabkan terjadinya pelepasan hormon pertumbuhan manusia yang membuat kulit terlihat lebih elastis dan tidak keriput," kata David seperti dikutip laman Huffington Post, Selasa (19/11/2013)

Penelitian ini sendiri, telah dilakukan pria berusia 58 tahun itu dengan bertanya pada ribuan pria dan wanita dari segala usia, selama 10 tahun.

Lebih lanjut ia membeberkan, responden berusia antara 40 sampai 50 tahun yang terlihat lebih muda dengan kulit yang terlihat kencang alami, melaporkan berhubungan seksual 50 persen lebih sering. Setidaknya dalam seminggu, pasangan itu mampu menghabiskan waktu berdua di ranjang sebanyak tiga kali.

"Rasa senang merupakan faktor penting untuk membuat seseorang terlihat awet muda," kata dia lagi menjelaskan.

Pada bulan Mei 2013, British Psychological Society menjelaskan bahwa berhubungan seksual tidak hanya membuat seseorang terlihat lebih muda, tapi juga bisa memperpanjang usia seseorang.

Dalam sebuah penelitian mengenai penyakit jantung dari tahun 1997, 50 persen kematian lebih rendah pada kelompok pria dengan frekuensi orgasme yang tinggi, dua kali dalam seminggu atau lebih, dibandingkan dengan kelompok yang jarang melakukan itu.

"Kepuasan secara seksual merupakan penymbang terbesar terhadap kualitas hidup seseorang," kata penelitian itu.

Sebenarnya, manfaat yang berkaitan dengan seks telah lama dikumandangkan. Berhubungan seksual secara teratur, dipercaya dapat mengurani rasa sakit, mengurangi stres, dan meningkatkan kekebalan tubuh.

(Adt/Abd)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya