Merespons isu penyadapan yang diduga dilakukan Australia, Duta Besar (Dubes) Republik Indonesia (RI) untuk Australia Nadjib Riphat Kesoema telah dipanggil pulang ke Tanah Air. Namun, hingga saat ini Dubes Australia untuk RI Greg Moriarty masih berkantor di Jakarta.
Politisi senior sekaligus Ketua Dewan Pembina Partai Golkar ini mengatakan setuju bila Greg dipulangkan ke Negeri Kanguru. "Ya, bisa saja (diusir)," kata Akbar di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (20/11/2013).
Menurut Akbar, kalau perlu, Pemerintah Indonesia harus memberikan tindakan yang lebih keras lagi. Tidak sekadar mengusir Dubes Australi, namun harus melakukan langkah yang lebih berat.
"Saya setuju langkah pemerintah terhadap penyadapan Australia. Bilamana perlu lebih berat lagi," tambah Akbar.
Tapi untuk saat ini, menurut Akbar, Pemerintah RI bisa saja memberikan peringatan kepada Dubes Australia di Jakarta.
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengatakan akan mengirim surat resmi kepada Perdana Menteri Australia Tony Abbott terkait penyadapan.
"Malam ini insya Allah saya akan mengirim surat kepada Perdana Menteri Tony Abbott. Surat resmi saya yang sudah kita persiapkan untuk meminta penjelasan dan sikap resmi Australia terhadap kejadian penyadapan itu," ujar SBY dalam jumpa pers di Kantor Presiden, Jakarta, siang ini. (Riz/Yus)
Akbar Tandjung Setuju Dubes Australia Diusir
Politisi senior sekaligus Ketua Dewan Pembina Partai Golkar ini mengatakan setuju bila Greg dipulangkan ke Negeri Kanguru
diperbarui 20 Nov 2013, 14:39 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Siap Menangkan Ridwan Kamil, Jokowi Bakal Blusukan Selama di Jakarta
Dampak Siklon Tropis Man-Yi dari Filipina Melanda Sulut
Misteri Pohon Berjalan di Hutan Tropis Amerika Tengah
Jelang Pemungutan Suara, Polisi Imbau Warga Rohul Jaga Persaudaraan Meski Beda Pilihan
Kapan Milad Muhammadiyah 2024? Berikut Sejarahnya
Profil Angela Perkasa, Putri Andika Perkasa yang Resmi Menikah dengan Iptu Hafiz Akbar
Pecah Ban, Mobil Fortuner Bergambar Edy Rahmayadi-Hasan Lakalantas di Tapsel Tewaskan 1 Orang
Resep Bakwan Sayur Renyah Tahan Lama dengan Bahan Dapur Rahasia
Kisah Abah Guru Sekumpul Diprotes Warga karena Merawat Jenazah yang Dituding Penjudi
Cara Memilih Buah Naga Manis dan Segar, Dijamin Tak Hambar
Rahasia Singkong Goreng Empuk Tanpa Direndam Air Es, Triknya Mudah Dicoba
Kejagung Tangkap Hendry Lie, Tersangka Kasus Korupsi Timah