Keluhan Fisik yang Sering Dirasakan Wanita Berpayudara Besar

Wanita yang memiliki payudara ukuran yang sangat besar sering mengalami sejumlah keluhan fisik. Apa saja?

oleh Melly Febrida diperbarui 21 Nov 2013, 16:30 WIB
Wanita yang memiliki payudara ukuran yang sangat besar sering mengalami sejumlah keluhan fisik. Padahal, ahli memperkirakan ada sekitar satu juta wanita yang memiliki payudara yang sangat besar.

"Kadang-kadang seorang wanita dengan payudara yang sangat besar sudah tahu bahwa berat berlebihan di dadanya yang menyebabkan masalah, tapi ia sering tak mengetahui hubungannya dan kadang-kadang bisa menyebabkan penderitaan yang tak perlu selama bertahun-tahun," kata Ahli Bedah Plastik, Bethannie Snodgrass, MD, seperti dikutip WebMD, Kamis (21/11/2013).

Menurut Snodgrass, keluhan ini terjadi pada wanita yang tak menggunakan bra sesuai ukurannya dan meyakini bahwa payudaranya lebih kecil dibanding aslinya.

"Ada wanita yang secara harfiah menekan payudaranya menjadi ukuran D dari DD dan ketika diukur ukuran sebenarnya F atau bahkan G," kata Snodgrass.

Padahal, cara tersebut lanjut Snodgrass sering menjadi petunjuk utama bahwa beberapa masalah kesehatan berhubungan dengan ukuran payudaranya.

Berikut beberapa masalah kesehatan yang sering dialami wanita berpayudara besar:
  1. Sakit punggung
  2. Nyeri leher
  3. Mati rasa di jari-jari tangan
  4. Migrain
  5. Sesak napas
  6. parestesia ( kesemutan saraf)
  7. Nyeri bahu

(Mel/*)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya