Pria Venezuela Kalahkan Indonesia di Mister International 2013

Sudah berbadan atletis, tidak merokok pula. Belum lagi olahraga yang sering digelutinya. Itulah yang tercermin dari Jose Anmer Jose Paredes.

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 22 Nov 2013, 10:55 WIB

Setelah melewati seleksi yang ketat, akhirnya juri memutuskan memilih Jose Anmer Jose Paredes sebagai Mister international 2013. Pria bertubuh atletis asal Venezuela ini berhasil menyingkirkan 37 peserta lainnya, termasuk kontestan asal Indonesia, Albern Sultan.

"Terimakasih atas segala support yang diberikan kepada saya. Ini sangat berarti juga untuk hidup saya. Semoga dengan terpilihnya menjadi Mister International 2013, saya dapat memberikan contoh menerapkan gaya hidup sehat," kata Jose Anmer dihadapan sejumlah media, di Skenno Hall Gandaria City, Jakarta, ditulis Jumat (22/11/2013)

Dalam kesempatan itu, Jose tak hanya berhasil menyabet gelar Mister International saja, tapi ia juga terpilih sebagai L-Men Body Postur. Ke depannya, Jose akan melakukan berbagai misi sosial, termasuk di dalamnya mengampanyekan hidup sehat pada generasi muda.

Menurut Editor Men's Health Indonesia, Nino Sujudi yang malam itu juga bertindak sebagai dewan juri, Jose memang sangat layak dinobatkan sebagai Mister International 2013. Sebab, selama proses penilaian Jose dikenal sebagai finalis yang memiliki atitut sangat baik.

"Selain itu, Jose juga olahraganya bagus. Dia tidak merokok, dan jawaban yang diberikannya selalu membuat juri takjub," kaya Nino menjelaskan.

"Meski tidak pandai berbahasa Inggris, tapi dia percaya diri untuk mencoba menggunakan itu. Walaupun ujung-ujungnya akan menggunakan jasa translator," kata Nino menambahkan.

Pemenang lainnya adalah:

Runner-up I diraih oleh kontestan asal Indonesia, Albern Sultan.
Runner-up II diraih Jhonatan Marko asal Brazil.
Runner-up III diraih Hans Jael Valdez Briseno
Runner-up IV diraih Gil Wagas dari Filipina
Runner-up V diraih oleh Antonin Benarek asal Czech Republic.

Selain mengumumkan kontestan yang terpilih menjadi Mister International 2013, juga diumumkan pemenang kategori kostum nasional yang diraih oleh Sergio Isaac Lopes Goti asal Panama, dan yang terpilih sebagai Mr Congeniality adalah Jeremy Wyatt Akin asal USA.

(Adt/Mel/*)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya