Al Pilih Adu Jotos dengan Farhat Ketimbang Lapor Polisi

Al Ahmad Dhani mengatakan penyelesaian dengan Farhat Abbas melalui adu jotos bukan ingin berlagak jagoan, tapi itu cara yang paling ideal.

oleh Yazir Farouk diperbarui 26 Nov 2013, 11:00 WIB

Panggung hiburan Tanah Air tengah diramaikan oleh pemberitaan mengenai tantangan dua putra Ahmad Dhani, Al dan El kepada Farhat Abbas untuk adu jotos di ring tinju. Pangkal permasalahannya, Al dan El kesal ayahnya kerap dihina pengacara muda itu di twitter.

Al yang ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (25/11/2013) malam mengatakan dia dan El mengajak Farhat adu jotos di ring tinju bukan untuk berlaga bak jagoan. Justru kata dia, penyelesaian seperti itu cara yang paling ideal buat laki-laki.

"Istilahnya kalau nggak mau diusik jangan ngusik. Di sini kan yang mulai duluan bukan kita, dia (Farhat) duluan yang mulai. Ngaca dulu dong," ujar pria bernama lengkap Ahmad Al Gazali ini.

Tapi sebenarnya, lanjut Al, keluarganya bisa saja melaporkan Farhat ke polisi atas tudingan penghinaan melalui twitter. Langkah itu urung dilakukan lantaran Al dan El memilih cara yang dianggapnya lebih jantan: adu jotos di ring tinju.

"Pastinya bisa (dilaporkan) lah, dia (Farhat) sudah menghina keluarga. Seharusnya dia bisa kena KUHP (Kitab Undang-Undang Hukum Pidana). Tapi nggak usah dilaporin lah," ucap Al.

Sebelumnya, pada Kamis (21/11/2013), Al dan El menantang Farhat duel di ring tinju karena kesal suami Nia Daniati itu selalu menghina Dhani di twitter. Kicauan Farhat tak jauh-jauh dari kecelakaan yang menimpa putra bungsu Dhani, AQJ alias Dul.(Yaz/Mer)

Baca juga:
Al Ahmad Dhani: Farhat Abbas Tak Berpendidikan!
Dua Anak Ahmad Dhani Tantang Farhat Abbas 'Duel'
Jika Farhat Abbas Takut Bertinju, Al Ahmad Dhani: Banci!
Ditantang Anak Ahmad Dhani, Farhat Abbas Pilih Serang Jupe?
Diajak Adu Jotos Anak Ahmad Dhani, Ini Jawaban Farhat Abbas
Ditantang Al dan El Ahmad Dhani, Farhat Abbas Ajak Duel Mulan

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya