Penyanyi muda berbakat Fatin Shidqia Lubis sudah bisa bernafas lega karena akhirnya berhasil naik ke kelas 3 SMA. Pasalnya, jadwal sekolahnya sempat terganggu gara-gara aktivitasnya di panggung hiburan.
Kini, kekhawatiran Fatin kembali muncul. Untuk memuluskan langkahnya lulus SMA ke jenjang kuliah, dia rela mengurangi jadwal manggungnya pada tahun depan.
Advertisement
"Januari 2014 aku akan ambil bimbel (bimbingan belajar) gitu, les privat. Terus nyanyi dikurangin, belajarnya lebih dibanyakin," kata Fatin ditemui kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (27/11/2013).
Keputusan Fatin cukup beralasan. Dia merasa standar kelulusan SMA di Indonesia kian sulit dari tahun ke tahun. Daripada menyesal di kemudian hari, dia memilih mengorbankan profesinya sebagai penyanyi.
"Karena aku yakin bakal susah (lulusnya). Kemarin ngelihat orang lulus kayaknya senang," ujarnya tersenyum.
Bagi penggemar Fatin tak perlu khawatir. Soalnya, kegiatan Fatin di panggung hiburan hanya dikurangi, bukan berhenti total. "Meski les dibanyakin aku tetap nyanyi kok, cuma dikurangi aja," ujar perempuan berjilbab ini.(Yaz/Mer)