Daurulang Lagu Fatur, Irwansyah Ingin Bangkitkan Musik Indonesia

Irwansyah mendaurulang lagu Selalu Untuk Selamanya yang dibawakan Fatur. Irwansyah yakin lagu ini akan membangkitkan musik Indonesia.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 02 Des 2013, 15:40 WIB
Irwansyah mengatakan kalau industri musik Tanah Air saat ini sedang mengalami penurunan. Ia pun ingin membangkitkan lagi industri musik Tanah Air, yang saat ini sedang tidak bersahabat dengan mendaurulang lagu Selalu Untuk Selamanya.

Lagu Selalu Untuk Selamanya diciptakan oleh Capung Java Jive dan dinyanyikan solo oleh Fatur. Lagu tersebut sempat begitu terkenal sekitar tahun 1997.

"Insyaallah ya, di tengah-tengah musik yang susah seperti sekarang, single ini mudah-mudahan bisa membangkitkan musik zaman sekarang lagi," Ungkap Irwansyah saat dijumpai di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (2/12/2013).

Dalam lagu tersebut, Irwansyah berkolaborasi dengan sang istri, Zaskia Sungkar. "Video klipnya sekarang lagi di proses, sekarang masih dibuat konsep," sambung bintang film Heart ini.

Irwan mengungkapkan alasan mengapa ia mau mendaur ulang lagu yang sempat populer dibawakan oleh Fathur itu. "Dari awal suka dengerin lagu ini, terus kami minta sama owner, akhirnya diterima kita recyle," jelasnya. (fei)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya