Enam tahun lalu, 'Pangeran Roma' alias Francesco Totti mengambil keputusan besar dalam kariernya sebagai pesepakbola, yakni pensiun dari Tim Nasional Italia. Totti akhirnya pensiun setelah membela Gli Azzurri, julukan Italia, selama sembilan tahun, dari 1998 hingga 2007.
Akan tetapi, walau telah pensiun dari Timnas Italia, Totti yang kini telah berusia 37 tahun masih tampil apik kala membela AS Roma, klub yang dibelanya sejak 1992. Penampilan Totti yang masih maksimal ternyata membuat Allenatore Timnas Italia, Cesare Prandelli, berkeinginan untuk memanggil Totti untuk bermain bersama skuat Italia di Piala Dunia 2014.
"Kami banyak membicarakan tentang Totti, tapi membawanya bisa menjadi ide buruk untuknya," ujar Prandelli seperti yang diwartakan Soccerway.com, Rabu (4/12/2013).
"Dia sempat cedera untuk beberapa saat, dan ketika itu terjadi diusianya sekarang, maka akan sulit untuk memastikan kapan dia dapat kembali," terang Prandelli.
Setelah tampil maksimal di awal musim ini bersama I Giallorossi, julukan Roma, Totti akhirnya harus rehat karena dibekap cedera hamstring.
"Kami menunggunya untuk kembali bermain di lapangan, dan apabila dia dapat bermain seperti sedia kala, maka kita lihat saja apa yang akan terjadi," imbuh Prandelli.
Prandelli pun mengungkapkan kekhawatirannya saat berlaga di Piala Dunia 2014. Prandelli memiliki kekhawatiran jika harus bertemu Jerman. Walau memiliki kekhawatiran, Prandelli memiliki keyakinan Italia dapat lolos dari fase penyisihan grup. Sebab, menurut Prandelli, Italia memiliki tradisi akan lolos ketika berada di grup neraka.(Def)
Prandelli Akan Bawa Totti ke Brasil?
Cesare Prandelli masih memiliki kepercayaan kepada Francesco. Totti bisa saja kembali bermain Timnas Italia.
diperbarui 04 Des 2013, 18:43 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 Liga InternasionalLiverpool Bayar Mahal Kemenangan atas Real Madrid di Liga Champions
8 9 10
Berita Terbaru
Prabowo Putuskan Upah Minimum Tahun 2025 Naik 6,5 Persen
Cara Mengatasi Pencemaran Udara: Solusi Efektif untuk Udara Lebih Bersih
Bos BTN Bongkar Tantangan KPR Subsidi, Sesulit Apa?
Tidak Terbukti Merendam Kaki dengan Metode Ion Elektrik Bisa Mengeluarkan Racun dari Tubuh
Link Siaran Langsung Liga Spanyol: Barcelona vs Las Palmas di Vidio
Jadwal dan Siaran Langsung Liga Spanyol 2024/2025 Matchweek 15 di Vidio
Megawati Duga Ada Mobilisasi Kekuasaan yang Bikin Warga Jateng Bungkam
Magic Garden Jadi Destinasi Wisata Alam Buatan Baru di Bali, Ada Kebun Kupu-kupu hingga Galeri Botani Langka
VIDEO: Viral Pak Ogah Kabur Usai Dua Mobil Terlibat Tabrakan, Tuai Pro Kontra Warganet
Series True Stalker Hasil Adaptasi Wattpad Siap Menghibur Penonton dengan Cerita Cinta Hingga Misteri
Granit Terbuat dari Apa: Mengenal Komposisi dan Proses Pembentukan Batuan Kokoh Ini
12 Tips Agar Bisa Menabung Setiap Hari dengan Konsisten dan Efektif