Tampil sebagai penutup di panggung NuShock dalam ajang JakCloth, Jumat (6/12/2013), band asal Jepang, Total Fat tetap semangat membawakan lagu-lagu andalannya. Sejumlah tembang beraliran punk rock pun dinyanyikannya bersama penonton yang hadir.
Menggunakan pakaian serba hitam, Total Fat yang terdiri dari Jose (vokal, gitar), Shun (vokal, bass), Kuboty (gitar), dan Bunta (drum), sukses membuat banyak penonton berapi-api melihat aksi mereka.
Advertisement
Sesekali Jose dan Shun mengucapkan kata-kata dalam bahasa Indonesia. Mereka juga beberapa kali mengucapkan kata 'siap' kepada semua audiens yang hadir. Beberapa nomor keren seperti Dear My Empire dan Place to Try turut dibawakan secara rapi.
Selama jeda musik berlangsung, para personel menyapa penggemarnya dengan menggunakan bahasa Inggris cukup fasih walaupun logat bahasa Jepang mereka masih sangat kental. "Dream come true, we miss u so much!" teriak Jose saat mengomentari kehadiran mereka di panggung JakCloth 2013, Parkir Timur Senayan, Jakarta.
Salah satu lagu yang dimainkan adalah Party Party. Sebelum lagu bernuansa metal itu dinyanyikan, Jose yang suara tingginya terdengar seperti perempuan itu berteriak, "Are you ready to party? Open yourself, don't be shy!"
Di panggung JakCloth kali ini, tampak Jose yang bersuara nyaring, tampak mengenakan topi, sementara Shun memakai jaket bermotif jeans.
Lucunya, saat para personel mengucapkan beberapa kosakata Jepang seperti kawaii dan arigatou, para penonton tertawa gemas dan turut berteriak mengikuti celotehan mereka yang tidak semua kata bisa dimengerti audiens.
Menjelang berakhirnya aksi mereka, kedua vokalis berteriak dalam bahasa Jepang serta Inggris, "Doumo arigatou, Jakarta! Jakarta is our second hometown. We want to come here again next time!"
Diakhir acara, mereka pun mengucapkan salam terakhirnya, "Thank you, see you again." Tak lama, Total Fat memainkan salah satu nomor cadas terbaiknya, Good Fight and Promise You. Alhasil, penonton pun ikut berlompatan dan bersenandung dengan lantang.
Total Fat akan kembali tampil di hari ketiga JakCloth pada Sabtu (7/11/2013) malam dengan aksi yang tentunya sama seru seperti di hari kedua. Mereka turut menambah deretan nama band asal Jepang selain Shores dan A Ghost of Flares.
Event JakCloth sendiri digelar sejak 5-8 Desember 2013 di Parkir Timur Senayan. Selain gelaran penjualan produk fashion, acara ini juga dimeriahkan oleh para musisi dalam maupun mancanegara yang mengisi di beberapa panggung yang disediakan.(Rul/Mer)