Sebut saja 'Free Birds' dengan penghasilan sebesar 1 juta poundsterling, 'Carrie' lewat perolehan sebesar 600 ribu poundsterling, hingga 'Saving Mr. Banks' yang ternyata hanya mampu meraup angka 700 ribu poundsterling.
Sedang 'Doctor Who: The Day of the Doctor' yang sebelumnya sempat menghantui The Hunger Games: Catching Fire dan 'Gravity' lewat pendapatan senilai 2,3 juta poundsterling, kini justru menghilang dari tangga 10 besar box office. Penasaran? Simak daftar lengkapnya berikut ini:
1. (pekan ke-2) The Hunger Games: Catching Fire - 5,525,476 poundsterling
2. (pekan ke-3) Gravity - 1,741,279 poundsterling
3. (baru) Free Birds - 1,044,074 poundsterling
4. (baru) Saving Mr Banks - 795,615 poundsterling
5. (baru) Carrie - 662,625 poundsterling
6. (pekan ke-3) The Butler - 431,666 poundsterling
7. (pekan ke-5) Thor: The Dark World - 423,374 poundsterling
8. (pekan ke-5) Philomena - 289,860 poundsterling
9. (pekan ke-6) Cloudy with a Chance of Meatballs 2 - 211,562 poundsterling
10. (pekan ke-2) The Family - 188,835' poundsterling
Seperti dikabarkan sebelumnya, sekuel kedua Hunger Games yang bertajuk 'Hunger Games: Catching Fire' ditargetkan bakal meraup sekitar US$ 950 juta saat bertarung di box office nanti.
Kabarnya, dikutip dari harian Digital Spy, Senin (16/9/2013), salah satu Analis Wall Street, Alan Gould dari Evercore meramalkan jika produksi terbaru Lionsgate tersebut akan meraih penghasilan setidaknya US$ 375 juta di Amerika Serikat serta US$ 575 di kancah internasional.
Diketahui, hasil kalkulasi Alan itu diambil dari perbandingan film pertamanya yang meraup US$ 408 juta di Amerika Serikat dan US$ 283 juta di peredaran internasionalnya [baca: The Hunger Games: Catching Fire, Duel Melawan Pembunuh Terkuat].(Feb)
Advertisement