4 Manfaat Kesehatan yang Didapat Ketika Tertawa

Tertawa dipercaya banyak peneliti sebagai obat penawar stres, rasa nyeri, dan konflik.

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 13 Des 2013, 08:00 WIB
Tertawa dipercaya oleh banyak peneliti merupakan obat penawar stres, rasa nyeri, dan konflik. Tidak ada obat yang lebih cepat menyembuhkan penyakit selain tertawa.

Beragam cara dapat dilakukan untuk membuat Anda bisa tertawa terbahak-bahak. Mulai dari menonton acara komedi, membaca cerita-cerita lucu, berbagi lelucon lucu bersama teman, atau juga bermain dengan hewan peliharaan kesayangan Anda.

Dikutip Helpguide, Kamis (12/12/2013), berikut ini 4 manfaat kesehatan yang akan didapat ketika tertawa, menurut Dokter Spesialis asal Inggris, Paul E. McGhee, Ph.D :

1. Tertawa merilekskan seluruh tubuh


Tertawa lebar mengurangi ketegangan fisik dan stres, serta membuat otot Anda rileks selama 45 menit setelah tertawa.

2. Tertawa meningkatkan sistem kekebalan tubuh


Tertawa juga dipercaya dapat mengurangi hormon stres dan meningkatkan sel-sel kekebalan tubuh, serta antibodi yang dapat melawan adanya infeksi. Sehingga akan meningkatkan ketahanan tubuh terhadap penyakit.

3. Tertawa memicu pelepasan endorfin

Endorfin akan keluar ketika Anda tertawa. Endorfin berguna untuk menghilangkan rasa sakit sementara.

4. Tertawa melindungi jantung

Tertawa dapat meningkatkan fungsi pembuluh darah dan meningkatkan aliran darah, yang dapat membantu melindungi Anda terhadap serangan jantung dan masalah kardiovaskular lainnya.

(Adt/Abd)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya