Mantan Ketua Umum PSSI Gelar Kompetisi Sepakbola

Agum Gumelar Cup diikuti tim Siwo Jaya, Selebritis FC, Celebritis FC, dan Persatuan Artis Komedi Indonesia.

oleh bagusthira diperbarui 13 Des 2013, 15:28 WIB
Mantan Ketua Umum PSSI, Agum Gumelar, akan menggelar kompetisi sepakbola. Rencananya, kompetisi yang diberi nama "Agum Gumelar Cup" itu akan digelar pada 14-15 Desember 2013 di Lapangan C, Kompleks Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

"Turnamen ini digelar dengan semangat kekeluargaan serta bertujuan untuk mempererat silaturahmi. Selain itu kita juga akan tetap menjunjung tinggi fair play dengan menggunakan wasit nasional yang bertugas di Divisi Utama,” kata Agum, belum lama ini.

Agum Gumelar Cup akan melibatkan empat tim, yakni Siwo Jaya, Selebritis FC, Celebritis FC, dan PAKSI (Persatuan Artis Komedi Indonesia).

Meski hanya diikuti empat tim, kompetisi yang akan diadakan setahun sekali ini, menyediakan hadiah besar bagi tim yang meraih juara. Juara pertama akan menerima hadiah uang sebesar Rp 25 juta. Juara kedua akan mendapatkan Rp 10 juta. Sedangkan, juara ketiga dihadiahi Rp 10 juta, dan keempat Rp 5 juta.

Selain itu, hadiah juga akan diberikan kepada pemain terbaik dan pencetak gol terbanyak. Pemenang kedua kategori tersebut berhak mendapatkan uang senilai Rp 1,5 juta. (Van)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya