Citizen6, Semarang: Kini wirausaha menjadi kegiatan bisnis yang menggiurkan, khususnya bagi para mahasiswa yang memiliki bakat berwirausaha. Contohnya seperti membuka restoran, kafe, ditro dan lain-lain. Salah satu wirausahawan muda datang dari Universitas Diponegoro (Undip) Semarang. Sebut saja es oyen yang didirikan oleh sekumpulan mahasiswa bernama Cahyo, Putri dan Mareta.
Mereka mendirikan usaha es oyen karena ingin mencoba peruntungan dalam bisnis kuliner. Menurut mereka, di Semarang khususnya di Tembalang yang dipenuhi mahasiswa belum ada yang menjual es oyen sebelumnya. Dan es oyen yang mereka jual ini beda dengan es-es lain pada umumnya, mereka melakukan inovasi dengan menambahkan bubur dalam esnya. Karena, mereka berfiikir bahwa para mahasiswa ingin tetap merasakan kesegaran es selain itu juga dapat mengganjal perut mereka. Bubur dalam es oyen ini terdiri dari dua variasi, yaitu bubur ketan hitam dan bubur mutiara.Dalam memulai bisnis ini, mereka tidak perlu mengeluarkan budget yang cukup besar. Karena teman-teman mereka turut serta membantu mereka dalam memfasilitasi perlengkapan untuk usahanya. Mereka menetapkan target untuk mendapat keuntungan Rp.500 ribu per harinya. Walaupun tidaklah mudah dalam pencapaian target itu, mereka yakin bahwa dengan berusaha mereka dapat mewujudkan targetnya.Jadi bagi anda yang sedang berada di tembalang dan ingin menikmati sensasi kesegaran es oyen serta ingin mengganjal perut, datanglah berkunjung ke Soul_drink yang terletak di jl.Banjarsari No.61,Timur Zeus 5 Semarang. (bnu)PenulisKinasih Dwi CessiaSemarang, kinas.dwicxxx@ymail.com.
Advertisement
Disclaimer
Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.
Anda juga bisa mengirimkan artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas atau opini Anda tentang politik, kesehatan, keuangan, wisata, social media dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com.