Moyes Ingin Lanjutkan Tren Positif Laga Tandang

Manajer Manchester United David Moyes meminta skuatnya meneruskan tren positif dalam melakoni laga tandang.

oleh Dahlan Iskan diperbarui 25 Des 2013, 17:01 WIB
Manajer Manchester United David Moyes meminta skuatnya meneruskan tren positif dalam melakoni laga tandang. Usai bertandang ke Hull City, United akan melawan Norwich City, lalu menjamu Tottenham Hotspur pada 1 Januari nanti.

Setelah menelan dua kali kekalahan kandang secara berturut-turut dari Everton dan Newcastle United, permainan United terus meningkat dengan memenangi empat pertandingan pada tiga kompetisi berbeda (Liga Premier, Piala Liga, dan Liga Champions).

"Pertandingan tandang selalu lebih sulit dibandingkan dengan pertandingan kandang dan Anda mesti memastikan bahwa kami berlanjut dan menuntaskan pekerjaan," kata Moyes dalam jumpa pers jelang laga melawan Hull City.

"Sejauh ini kami telah menunaikan tugas dengan baik di luar kandang kami musim ini, untuk itu kami akan terus berlanjut, menjaga penampilan tandang tetap bagus dan semoga meraih beberapa poin," sambung mantan arsitek Everton tersebut.

Hull hanya kebobolan tiga gol pada delapan laga tandangnya dan tentunya Moyes tak akan mengesampingkan performa klub asuhan Steve Bruce itu. "Itu rekor yang luar biasa untuk Hull," kata dia seraya mengatakan laga lawan Hull nanti merupakan laga yang sulit.

Baca Juga:
Perjalanan Pulang Mencekam Arema Usai Jadi Juara
Tendangan Bebas Toure Lebih Baik Dibandingkan Beckham dan Ronaldo
Persija Tetap Siapkan Dana Besar untuk ISL Dua Wilayah
Alasan Peran Costa Lebih Penting Ketimbang Ronaldo

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya