PS4 Lebih Laku Ketimbang Xbox One di Malam Natal

Data eBay mengungkapkan bahwa PS4 sukses terjual sebanyak 65 ribu unit, sementara Xbox One yang hanya 33 ribu unit

oleh Adhi Maulana diperbarui 27 Des 2013, 15:53 WIB
Baik Sony maupun Microsoft memang menyasar massa liburan Natal dan Tahun Baru sebagai momen penjualan paling tepat bagi kedua konsol game generasi terbaru besutan mereka.

Meski secara keseluruhan angka penjualan PlayStation 4 (PS4) dan Xbox One masih saling kejar-mengejar, namun untuk momen malam Natal penjualan PS4 telah dipastikan mampu melampaui pesaingnya itu.

Menurut yang dilansir laman Extremetech, Jumat (27/12/2013), situs penjualan online eBay mencatat bahwa konsol PS4 jauh lebih diminati dibanding Xbox One pada momen Natal tahun ini. Data eBay mengungkapkan bahwa PS4 sukses terjual sebanyak 65 ribu unit, sementara Xbox One yang hanya 33 ribu unit.

Selain eBay, keunggulan angka penjualan PS4 atas Xbox One juga didukung oleh hasil riset perusahaan analisis Baird Equity Research. Mereka menyatakan bahwa dalam satu minggu pertama di eBay, PS4 terjual 10 ribu unit sedangkan Xbox One hanya tujuh ribu konsol. Ini artinya perbandingan antara angka penjualan konsol PS4 dengan Xbox One hampir mencapai 2:1.

Sebelumnya menurut hasil survei yang dirilis laman Gamespot juga terungkap bahwa mayoritas gamer lebih mengunggulkan konsol PS4 ketimbang Xbox One.

Gamespot dilaporkan telah melakukan survei terhadap sekitar 3.950 gamer. Hasil survei tersebut menunjukkan tingkat kepuasan user akan PS4 mencapai 8,71 poin sementara Xbox One mendapatkan nilai kepuasan 8,20 poin, dari total 10 poin yang mereka bisa dapatkan. (dhi)

Baca juga:
Survei Membuktikan, PS4 Lebih Memuaskan Dibanding Xbox One
Ini Dia 'Dapur Pacu' Steam Machine, Konsol Pesaing PS4 & Xbox One
Saingi PS4, Xbox One Terjual 2 Juta Unit Dalam 18 Hari

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya