Bupati Simalungun: Helikopter Jatuh Mungkin karena Cuaca Buruk

Bupati Simalungun Jopinus Ramli (JR) Saragih mengaku terkejut dengan jatuhnya Helikopter miliknya yang dipakai Rumah Sakit Efarina Etaham.

oleh Liputan6 diperbarui 30 Des 2013, 14:18 WIB
Bupati Simalungun Jopinus Ramli (JR) Saragih mengaku terkejut dengan jatuhnya helikopter miliknya yang dipakai Rumah Sakit Efarina Etaham, Berastagi, Karo, Sumatera Utara. Ia menduga, penyebab kecelakaan karena cuaca buruk.

Helikopter itu jatuh di pinggir jalan depan RS Efarina, sesaat setelah lepas landas dari atap rumah sakit milik JR Saragih itu.

Ketua DPC Partai Demokrat Simalungun itu mengaku belum mengetahui penyebab pasti jatuhnya helikopter yang sering digunakannya berkampanye tersebut. Yang ia tahu, helikopter beregistrasi PK-DAL tersebut jatuh saat akan melakukan penerbangan.

"Informasi yang saya dapat saat baru berangkat dari helipad di atas rumah sakit dan itu hanya berjarak 50 meter. Mungkin karena cuaca kurang bagus di sana. Kan lagi musim hujan dan angin kencang," jelas Saragih saat dihubungi Liputan6.com usai menghadiri perayaan Natal di Pematangsiantar, Senin (30/12/2013).

Sebelumnya, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumatera Utara Asren Nasution mengatakan empat korban luka sudah dievakuasi ke RS Colombia Medan.

"Dari 5 orang yang ada di dalam helikopter 1 tewas, 2 kritis, 1 luka berat dan 1 lagi luka ringan. Tapi saya belum tahu identitasnya," ujar Asren. (Mut/Yus)

Baca juga:
Helikopter Jatuh di Berastagi Milik Bupati Simalungun
Helikopter Jatuh di Berastagi, 1 Tewas dan 3 Kritis
Helikopter Jatuh di Berastagi Lepas Landas dari RS Efarina

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya