Sebagai pendiri perusahaan teknologi kenamaan, Steve Wozniak juga dikenal sebagai pemerhati dan komentator teknologi terkini sejumlah perusahaan. Qoz -- sapaan akrab Steve Wozniak -- kerap menunjukkan reaksinya melalui kritikan, namun ia juga tidak segan untuk memuji produk yang dianggapnya berkualitas.
Sama halnya saat ia menghadiri perayaan Tahun Baru China yang diadakan oleh perusahaan teknologi asal China, Xiaomi. Woz diketahui sebagai salah seorang pengguna ponsel high end besutan Xiaomi, yakni Xiaomi Mi-3.
Meski tidak menutup kemungkinan jika ponsel yang diimilikinya itu merupakan hadiah dari Hugo Barra yang merupakan salah satu petinggi Xiaomi. Saat menjadi bagian dari acara tersebut Woz tidak segan memberikan pujian positif mengenai sejumlah produk besutan 'Apple China' tersebut.
"Selalu pastikan produk Anda lebih baik dari apa yang manusia lain dapat buat," ucap Woz seperti dilansir laman Phone Arena, Minggu (12/1/2014).
Pria bertubuh tambun itu juga secara emosional memproklamirkan rasa bahagianya menjadi bagian dari Xiaomi (merujuk pada ponsel Xiaomi Mi 3 yang digunakannya). Meskipun sebagai salah satu pendiri Apple, Woz memang tidak segan menggunakan gadget lain besutan perusahaan pesaing.
Bahkan dalam sebuah kesempatan wawancara dengan BBC dua bulan lalu, Woz berharap Apple dan Google dapat menjadi mitra di masa depan. Dalam kesempatan tersebut secara gamblang dirinya berharap ada beberapa hal baik dari ponsel Samsung yang diinginkannya ada di iPhone sehingga kedua perusahaan tersebut dapat bekerjasama dan saling menguntungkan. (vin/dew)
Baca juga:
Steve Wozniak Ingin Apple dan Google Jadi Rekanan
Perlebar Sayap Bisnis, Xiaomi Sambangi Singapura
Xiaomi Akan Kapalkan 40 juta Smartphone di 2014
Pendiri Apple Bantah Telah Mengkritik iPad Air
Advertisement