[Menit 5] Liverpool Ungguli Stoke City

Liverpool unggul berkat gol bunuh diri Ryan Shawcross.

oleh Bagusthira Evan Pratama diperbarui 12 Jan 2014, 23:24 WIB
Melawan Stoke City di Brittania Stadium, Minggu (12/1/2014) malam WIB, Liverpool sudah unggul di menit 5. Gol skuat The Reds diciptakan oleh aksi bunuh diri Ryan Shawcross.

Gol tersebut berawal dari serangan yang dibangun di sisi kanan pertahanan tim tuan rumah. Aly Cissokho yang mendapat ruang bebas langsung melepaskan tembakan keras. Bola membentur kaki Shawcross dan akhirnya berbelok ke pojok kanan gawang.

Dalam laga ini, Brendan Rodgers selaku manajer Liverpool menerapkan formasi andalan 4-3-3. Luis Suarez yang berperan sebagai ujung tombak ditemani dua pemain muda, Raheem Sterling dan Philippe Coutinho.

Sementara di kubu Stoke, manajer Mark Hughes menerapkan formasi 4-2-3-1. Dua mantan pemain Liverpool, Peter Crouch dan Charlie Adam langsung dipercaya turun sejak menit pertama. (Van)

Susunan Pemain:
Stoke City:  Butland; Cameron, Shawcross, Wilson, Pieters; Walters, Nzonzi, Adam, Whelan, Arnautovic; Crouch

Liverpool: Mignolet, Johnson, Cissokho, Skrtel, Toure, Lucas, Gerrard, Henderson, Sterling, Coutinho, Suarez

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya