Olahraga yang Ampuh Perkuat Otot Penderita Multiple Scleroris

Orang-orang yang menderita kelemahan otot atau multiple sclerosis (MS) dapat meningkatkan energinya dengan cara yang cukup sederhana.

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 17 Jan 2014, 10:00 WIB
Orang-orang yang menderita kelemahan otot atau multiple sclerosis (MS) dapat meningkatkan energi dengan cara yang cukup sederhana, yaitu bersepeda dan berjalan kaki.

Penelitian ini didapat setelah para pasien dengan MS mengatakan bahwa kualitas hidupnya meningkat dan mengalami penurunan disertai rasa lelah dan lemah setelah mereka melakukan aktivitas fisik walaupun hanya beberapa menit saja.

Dalam program 12 minggu, 60 pasien melakukannya dalam jarak yang pendek dan intens melakukan latihan aerobik. Latihan ini dilakukan dalam 18 sesi latihan yang diawasi. Pembagian sesinya yaitu tiga menit latihan dengan dua menit istirahat di setiap latihan.

Selama studi berlangsung, para pasien didorong untuk berolahraga lebih lama, seperti lima pertarungan empat menit atau mengambil waktu istirahat yang lebih pendek.

Selain itu, banyak pasien yang melakukan penguatan otot dan keseimbangan latihan dan diajarkan teknik perilaku kognitif, seperti menetapkan tujuan dan memahami dari manfaat latihan itu sendiri.

Peneliti dari University of East Anglia, Profesor John Saxton juga menemukan bahwa olahraga seperti ini dapat dijadikan para pasien untuk berinteraksi dan bersosialisasi.

"Olahraga ini juga dapat menawarkan interaksi sosial, berjalan dengan teman-teman, dan bersepeda dengan keluarga. Ada banyak manfaat yang didapatkan ketika melakukan olahraga ini," kata John Saxton seperti dikutip Daily Mail, Rabu (15/1/2014)

(Adt/Abd)

Baca juga:

Pria Macho, Ini Ciri-cirinya!
Bohong Kalau Sauna dapat Turunkan Berat Badan, Kenapa?
Angkat Beban Handuk Basah di Kelamin Pria Agar Otot Makin Kuat

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya