Jadi Brand Ambassador, Sherina Pecahkan Rekor

Berbekal imej positif dan latar belakang musisi terkenal, Sherina Munaf kembali terpilih sebagai brand ambassador produk jam tangan ternama.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 15 Jan 2014, 16:00 WIB
Di sela-sela menjalani adegan syuting, Sherina asik dengan gadget-nya (Liputan6.com/ Faisal R Syam)
Berbekal imej positif dan latar belakang musisi terkenal, Sherina Munaf kembali terpilih sebagai brand ambassador sebuah produk jam tangan ternama asal Jepang. Dipilihnya pemain film Petualangan Sherina itu sekaligus memecahkan rekor. Pasalnya, belum ada brand ambassador Casio di dunia yang terpilih sebanyak empat kali berturut-turut.

"Ini adalah keempat kalinya, Sherina sebagai brand ambassador. Ini rekor juga karena belum ada brand ambassador internasional Casio yang terpilih empat kali berturut-turut. Sherina itu musisi terbaik dan trendsetter di Indonesia yang berpengaruh," ujar perwakilan Casio Jepang, Kazunori Yamagishi, ditemui di Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (15/1/2014).

Mendapat prestasi itu, Sherina pun mengaku bangga. Apalagi, sejak kecil dirinya memang sudah mengenakan produk jam tangan tersebut.

"Bangga sudah pasti dari tahun pertama. Casio ini sudah jadi brand jam tangan populer dari zaman aku masih SD. Aku senang bisa sampai sekarang erat sebagai keluarga, ini bukan seperti pekerjaan, tapi lebih mengeksplorasi. Dan aku bisa jadi diriku sendiri," tutur Sherina.

Selain itu, berbeda dari tahun pertama, kali ini mantan kekasih Raditya Dika itu akan menonjolkan sisi elegan-glamour dalam setiap promosinya.

"Kalau tahun pertama itu Sherina selalu girly, untuk tahun ini kami lebih arahkan Sherina lebih dewasa dengan sisi glamour dan elegan," kata Kazunori. (fei)

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya