18+: Musik yang Jujur dari Hati Lebih Laris

18+ menyatakan bahwa musik rock masih memiliki tempat tersendiri di hati pendengar tanah air.

oleh Liputan6 diperbarui 21 Jan 2014, 20:30 WIB
Penggemar musik Indonesia belakangan kehadiran band baru yang tengah meramaikan kancah musik rock di tanah air. Bernama 18+, band asal Bandung tersebut mencoba berkarya melalui format band di tengah maraknya serbuan boyband, girlband, dan idol group.

Beranggotakan Yuvi (vokal), Boim (bass), Mega (gitar), dan Dhika (gitar), 18+ optimis dengan aliran musik rock yang mereka usung. Bahkan, mereka pun merombak lagu Arti Kehidupan milik Doel Sumbang dengan aransemen yang lebih modern.

Yuvi yang merupakan putra dari Doel Sumbang menyatakan bahwa musik rock adalah identitas band 18+. Sehingga, ke depannya mereka akan terus berkarya di jalur yang sedang mereka tekuni itu.

18+ yang kini sedang menjalani proses rekaman untuk album perdananya, memiliki pandangan bahwa musik yang laris itu biasanya selalu jujur dan dibuat dari hati. Mereka juga menyebut musik rock masih memiliki tempat tersendiri di hati para pendengar tanah air.

Sebelum 18+ mengikat kontrak dengan label Musica Studios, Doel Sumbang tidak tahu sama sekali kalau lagu Arti Kehidupan miliknya diambil oleh sang anak. Doel Sumbang mengetahui lagunya dirombak oleh putranya, setelah tembang daur ulang miliknya itu dirilis. Menurut Yuvi, ayahnya hanya terkejut ketika mengetahui lagunya diaransemen ulang.

Video untuk lagu Arti Kehidupan pun telah hadir dan memperlihatkan bagaimana seluruh personel 18+ bersemangat dalam membawakan lagu daur ulang tersebut. Melalui 18+, kini pecinta musik tanah air memiliki pilihan baru untuk didengarkan karya-karyanya.(Rul)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya