Wakil Presiden Barca: Renovasi Camp Nou Terlalu Beresiko

"Namun yang jelas saya harus berpikir kalau orang-orang yang bertanggung jawab atas hal ini berpikir demikian," ujar Castells

oleh ulul diperbarui 22 Jan 2014, 20:05 WIB
Mantan Direktur Klub Barcelona, Joan Castells menilai kalau investasi 600 juta euro atau sekitar Rp 9.9 triliun untuk merenovasi Stadion Camp Nou terlalu beresiko. Pasalnya saat ini klub asal Katalunya tersebut memiliki hutang yang cukup besar.

Menurut pria yang kini menjadi Wakil Presiden Barca itu salah satu resikonya adalah mungkin mempengaruhi kemampuan tim memboyong pemain-pemain top dan meraih gelar.

Oleh karenanya menurut Castells perlu dipikirkan kembali rencana merenovasi stadion yang berdiri sejak 25 September 1957 itu.

"Saya tidak tahu apakah renovasi ini diperlukan. Namun dengan begitu maka klub telah mengambil resiko besar dengan situasi keuangan yang ada sekarang. Tetapi yang jelas ini merupakan langkah yang berani," kata Castells seperti dilansir Soccernet, Rabu (22/1/2014).

Sebelumnya Barca memang telah mengkonfirmasi rencana untuk merenovasi lengkap kandang mereka tersebut yang berkapasitas hampir 100 ribu tempat duduk tersebut. Namun langkah tersebut dianggap berani karena Barca kini memiliki hutang sekitar 330 juta euro.

"Investasi ini sangat besar. Saya tidak tahu apakah itu sangat penting. Namun yang jelas saya harus berpikir kalau orang-orang yang bertanggung jawab atas hal ini berpikir demikian," ujar Castells. (lul)



Baca Juga:
PSK Langganan Ribery Tampil Hot di Paris Fashion Week
Chelsea Setuju Lepas Juan Mata ke Manchester United
Juve Ganggu Usaha MU dan Barca Gaet `CR7 Baru`
Syarat Agar Van Dijk dan Andik Dipanggil ke Timnas
[VIDEO] Aksi Model Seksi Juggling Bola Pakai Hak Tinggi


Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya