Di Bagian Rumah Ini, Kuman dan Bakteri Paling Senang Hidup

Di antara banya ruangan itu, dapur adalah tempat paling rentan, yang mudah ditumbuhi kuman dan bakteri.

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 24 Jan 2014, 16:39 WIB
Setiap sudut ruangan rumah, bakteri dan kuman dapat dengan mudah tumbuh dan berkembang biak bila kita tidak menjaga higienitas. Di antara banya ruangan itu, dapur adalah tempat paling rentan, yang mudah ditumbuhi kuman dan bakteri.

"Dibandingkan tempat lainnya, dapur menjadi tempat terbaik untuk kuman tumbuh dan berkembang. Mengapa? Karena semua peralatan ada di sana," kata Praktisi Kesehatan, Dr. Sonia Wibisono dalam acara 'Aksi Anti Kuman' di Prive Plaza FX, Sudirman, Jakarta, Jumat (24/1/2013).

Menurut Sonia, kuman dan bakteri yang ada di dapur, juga berasal dari produk makanan yang kita beli di pasar. Banyaknya kuman dan bakteri yang dibawa dari pasar, menambah jumlah pertumbuhan secara keseluruhan.

"Apalagi di dapur juga ada peralatan masak, makan, dan minum yang kotor numpuk jadi satu. Terlebih bila lap yang ada di sana tidak diganti secara rutin," kata Sonia menjelaskan.

Lap yang ada di dapur, tambah Sonia, jarang sekali dibersihkan secara rutin oleh penghuni rumah itu sendiri. Kebanyakan orang akan mencuci lap ketika sudah berwarna hitam gelap. Padahal, jangan tunggu sampai hitam lap yang ada di dapur, cucilah secara rutin dan gantilah sesering mungkin.

"Kalau bisa sekali pakai, cuci, dan ganti ke lap yang lain. Jangan tunggu sampai hitam. Kalau sudah hitam, berapa banyak kuman dan bakteri yang menempel di sana," kata Sonia lagi.

(Adt/Abd)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya