Cabai rawit seringkali digunakan untuk menambahkan cita rasa pedas pada seporsi sambal. Cabai rawit juga dapat dimakan begitu saja, berdampingan dengan gorengan seperti bakwan, tahu, dan tempe.
Umumnya, cabai rawit berukuran kecil dan ujungnya sedikit menyerong, serta memiliki bentuk yang sedikit tebal. Tapi, apa jadinya bila cabai rawit berbentuk seperti kelamin pria?
Cabai rawit berbentuk penis ini dinamakan Red Peter pepper. Cabai rawit ini merupakan barang warisan yang terkenal karena bentuknya yang tidak biasa. Cabai satu ini merupakan jenis Capsicum annuum , meskipun tidak secara resmi diakui sebagai budidaya dari spesies tersebut. Biasanya terjadi pada varietas berawarna merah dan kuning.
Cabai rawit satu ini dianggap sangat langka, karena asal-usulnya tidak diketahui secara pasti. Cabai rawit ini juga memiliki nama lain, yaitu Chili Willy peppers.
Dikutip dari laman Localharvest, Senin (27/1/2014) cabai berbentuk unik telah memenangkan beberapa perjanjian mencakup hak untuk disebut dengan The Most Pornographic Pepper oleh Organic Gardening Magazine.
Dalam situs itu juga disebutkan bahwa tanaman ini paling sering tumbuh di Texas Timur dan Louisiana, dan Meksiko. Cabai rawit unik ini pertama kali dipopulerkan di Amerika Serikat oleh Frank X.
Cabai ini juga dipelajari oleh para ahli hortikultura di Universitas Texas di Austin dan Universitas Negeri Louisiana. Hal ini disesuaikan dengan berbagai kondisi pertumbuhan cabai itu sendiri.
Benih untuk cabai rawit ini juga telah diekspor ke beberapa negara di Asia, termasuk Korea Selatan.
Harga bibit cabai ini, seperti dikutip dari laman Aliexpress.com, per bungkusnya dibanderol dengan harga US$ 4.99 (Rp 60 ribu)
Kepedesannya memiliki ada pata tingkat teratas. Karena alasan itu, banyak ahli menyarankan untuk menjadikan cabai rawit penis tersebut sebagai hiasan, daripada harus dikonsumsi.
(Adt/Abd)
Umumnya, cabai rawit berukuran kecil dan ujungnya sedikit menyerong, serta memiliki bentuk yang sedikit tebal. Tapi, apa jadinya bila cabai rawit berbentuk seperti kelamin pria?
Cabai rawit berbentuk penis ini dinamakan Red Peter pepper. Cabai rawit ini merupakan barang warisan yang terkenal karena bentuknya yang tidak biasa. Cabai satu ini merupakan jenis Capsicum annuum , meskipun tidak secara resmi diakui sebagai budidaya dari spesies tersebut. Biasanya terjadi pada varietas berawarna merah dan kuning.
Cabai rawit satu ini dianggap sangat langka, karena asal-usulnya tidak diketahui secara pasti. Cabai rawit ini juga memiliki nama lain, yaitu Chili Willy peppers.
Dikutip dari laman Localharvest, Senin (27/1/2014) cabai berbentuk unik telah memenangkan beberapa perjanjian mencakup hak untuk disebut dengan The Most Pornographic Pepper oleh Organic Gardening Magazine.
Dalam situs itu juga disebutkan bahwa tanaman ini paling sering tumbuh di Texas Timur dan Louisiana, dan Meksiko. Cabai rawit unik ini pertama kali dipopulerkan di Amerika Serikat oleh Frank X.
Cabai ini juga dipelajari oleh para ahli hortikultura di Universitas Texas di Austin dan Universitas Negeri Louisiana. Hal ini disesuaikan dengan berbagai kondisi pertumbuhan cabai itu sendiri.
Benih untuk cabai rawit ini juga telah diekspor ke beberapa negara di Asia, termasuk Korea Selatan.
Harga bibit cabai ini, seperti dikutip dari laman Aliexpress.com, per bungkusnya dibanderol dengan harga US$ 4.99 (Rp 60 ribu)
Kepedesannya memiliki ada pata tingkat teratas. Karena alasan itu, banyak ahli menyarankan untuk menjadikan cabai rawit penis tersebut sebagai hiasan, daripada harus dikonsumsi.
(Adt/Abd)