Liverpool Andalkan Suarez Dalam Derby Merseyside

Dalam kurun waktu 30 tahun memang kemenangan terbanyak berpihak kepada Liverpool.

oleh Arry Anggadha diperbarui 27 Jan 2014, 21:50 WIB
Liga inggris pekan ini akan menampilkan satu duel hebat dalam tradisi sepak bola di Inggris. Pada 29 Januari 2014 dinihari WIB, Liverpool akan kedatangan rival sekota, Everton. Laga keduanya akan digelar di kandang Liverpool, Stadion Anfield.

Pertemuan kedua klub ini memang memiliki sejarah kuat di pesepakbolaan Inggris. Duel antara kedua tim tersebut sering disebut dengan `Derby Merseyside`.

Dalam kurun waktu 30 tahun memang kemenangan terbanyak berpihak kepada Liverpool. Momen terindah Everton adalah saat Garry Lineker membawa klubnya memenangi piala FA dan liga Inggris pada tahun 1986. Dalam dua kompetisi tersebut Everton berhasil mengalahkan Liverpool di semua kompetisi.

Pada musim ini Liverpool mengandalkan duet penyerang maut mereka yaitu Luis Suarez dan Daniel Sturridge. Penyerang The Reds, Moses berkata, "Suarez telah menunjukan performa memukau sejak awal musim kompetisi, beruntung kami memilikinya."

Sementara itu Everton akan mengandalkan kepiawaian Romelu Lukaku dan kedewasaan Gareth Barry dalam menguasai lini tengah. Selain itu masih ada Deulofeu yang dapat menjadi penghancur lini pertahanan lawan.

Menurut statistik, memperlihatkan pada 5 pertandingan terakhir liga inggris, Liverpool 2 kali menang, 1 kali imbang dan 2 kali menelan kekalahan. Sedangkan kubu Everton lebih memiliki hasil yang lebih baik yaitu dengan 2 kali menang, dua kali imbang dan satu kali menelan kekalahan.

Selain itu Liverpool harus kehilangan beberapa pemain karena cedera seperti Glen Johnson, Lucas Leiva, Joe Allen, Jose Enrique, Sebastian Coates, dan Daniel Agger. Sedangkan Everton juga harus merelakan salah satu gelandang yang tengah bersinar Ross Barkley yang tidak dapat bermain akibat cedera. Everton juga tidak dapat menurunkan Gibson, Kone dan Coleman akibat cedera.

Diprediksikan akan terjadi pertandingan seru antara kedua tim, apalagi selisih poin mereka hanya terpaut 1 angka saja. Liverpool saat ini berada pada peringkat 4 dengan 43 poin. Sedangkan Everton berada di peringkat ke 6 dengan 42 poin. (Ary)

Baca Juga:
Strurridge-Suarez Butuh Bantuan Tim
Chelsea Ditantang City, Arsenal Bertemu Liverpool
[VIDEO] Deretan Gol Barca ke Gawang Malaga
Mata Diklaim Dapat Nomor Punggung Warisan CR7
Lepas Mata, Chelsea Dapatkan `Messi` dari Mesir



Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya