Ketua DPR Marzuki Alie mengapresiasi keputusan Gita Wirjawan mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Menteri Perdagangan karena ingin berkonsentrasi mengikuti Konvensi Calon Presiden (Capres) Partai Demokrat.
"Saya memberikan apresiasi kepada Gita yang ingin berkonsentrasi mengikuti konvensi calon presiden," kata Marzuki di Jakarta, Jumat.
Marzuki Alie dan Gita Wirjawan sama-sama menjadi peserta konvensi calon presiden dari Partai Demokrat, selain 9 tokoh nasional lainnya. Dia menghargai langkah yang ditempuh Gita karena pada satu sisi ingin berkonsentrasi dalam konvensi capres.
Dengan berkonsentrasi mengikuti konvensi, menurut Marzukie, Gita dapat lebih cepat meningkatkan elektabilitasnya. "Meningkatkan elektabilitas itu tidak mudah, sehingga harus fokus," kata Marzuki, yang juga Wakil Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat.
Gita Wirjawan menyatakan mengundurkan diri dari jabatan Menteri Perdagangan di Jakarta pada Jumat ini karena ingin berkonsentrasi mengikuti Konvensi Demokrat.
Ia mengatakan mundur dari jabatan Menteri Perdagangan terhitung mulai tanggal 1 Februari 2014 dan menyerahkan mandat jabatan tersebut kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
"Saya sudah meminta izin dan menyampaikan surat pengunduran diri kepada Bapak Presiden, dan telah mendapat persetujuan," tandas Gita. (Ant/Riz)
Kata Marzuki sang Rival Konvensi PD soal Mundurnya Gita
Gita Wirjawan mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Menteri Perdagangan. Apa kata Marzukie Alie?
diperbarui 31 Jan 2014, 19:41 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Fungsi dari SUTET Adalah Komponen Vital dalam Sistem Transmisi Energi Listrik
2,8 Juta Ha Lahan Sawit Rakyat Berusia 25 Tahun Segera Diremajakan
Wamendagri Ribka: Otonomi Khusus Papua Sebagai Upaya Pemerintah Wujudkan Kesejahteraan
Cara Mendapatkan Surat Keterangan Sehat: Panduan Lengkap
132 Hamster Lepas di Kargo, Pesawat Ini Terpaksa Delay 4 Hari
VIDEO: Rumah untuk Rakyat! Maruarar: 1.000 Hektare Tanah Sitaan Koruptor Dibangun
Laporan Pentagon: Ada Pesawat Komersil Nyaris Tabrak Objek Silinder Diduga UFO
Bappebti: Belum Ada Temuan Transaksi Judi Online yang Terkait Kripto
Suka Enggak Sadar, Ini 7 Tanda Tersembunyi Kamu Mengonsumsi Terlalu Banyak Gula Setiap Hari
Kisah Bintang Timnas Indonesia yang Curi Atensi Publik: Dulu Elkan Baggott, Kini Eliano Reijnders
Ancaman Serius untuk Merek Jerman di Era Presiden Donald Trump
Pola Asuh yang Tepat untuk Mengatasi Rasa Minder pada Anak