Imbas Banjir, Jalanan Jakarta Padat Hingga Malam Hari

Para pengendara memelankan laju kendaraannya di titik-titik jalan yang terendam itu.

oleh Eko Huda Setyawan diperbarui 05 Feb 2014, 22:15 WIB
Banjir yang menggenang di sejumlah ruas jalan menyebabkan arus lalu lintas di Jakarta padat sampai malam hari. Para pengendara memelankan laju kendaraannya di titik-titik jalan yang terendam itu.

Menurut informasi dari Twitter Traffic Management Center Polda Metro Jaya @TMCPoldaMetro, hingga Rabu malam (5/2/2014) banjir masih menggenangi sejumlah ruas jalan di Ibukota. Banjir setinggi 25 centimeter masih menggenang di depan Apartemen Mitra Sunter, Jakarta Utara.

Banjir juga masih menggenang di ruas jalan Boulevard Kelapa Gading. Kondisi lalu lintas padat merayap. Banyak pengendara nekat menerobos banjir setinggi sekitar 10-20 centimeter itu.

Di depan Lotte Mart Kelapa Gading, banjir juga masih menggenang. Sebelah jalan Kelapa Gading Trade Center terpantau masih padat.

Berikut kondisi arus lalu lintas di sejumlah ruas jalan Jakarta hingga pukul 21.00 WIB malam ini:

1. Lalulintas dari Cempaka Mas arah Pulo Gadung padat
2. Lalu lintas di Gerbang Tol Pasar Rebo ramai lancar
3. Banjir Boulevard Barat Kelapa Gading. Bisa dilalui kendaraan
4.  Situasi lalu lintas di tol dari arah Pondok Indah menuju Fatmawati terpantau masih padat
5. Situasi lalu lintas dari arah Kampung Rambutan menuju Pasar Rebo terpantau ramai lancar. Padat menjelang putaran Pasar Rebo
6. Situasi lalu lintas dari arah Caringin menuju Tomang terpantau masih padat
7. Situasi lalu lintas dari arah Tebet menuju Casablanca terpantau masih padat
8. Lalu lintas dari traffic light Mambo arah Pos 9 Tanjung Priok padat.
9. Lalu lintas dari Menteng arah Kuningan padat, sebaliknya ramai lancar
10. Lalu lintas dari Kuningan - Mampang - Buncit padat kedua arah
11. Situasi lalu lintas dari arah Palmerah menuju Jalan Raya Simprug terpantau masih padat
12. Maish ada banjir di ruas Jalan Sunter menuju Kelapa Gading. Lalu lintas masih padat
13.  Kondisi lalulintas di persimpangan Jalan Prof Satrio di bawah JLNT Casablanca ke arah Tebet padat
14. Depan Gerbang Tol Cikarang terpantau masih Padat Merayap

(Eks)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya