Meski sudah 5 bulan mengungsi, para warga lereng Gunung Sinabung belum mendapat sarana yang memadai di pengungsian. Tinggal berdesakan setiap hari dengan fasilitas MCK dan air bersih yang sangat terbatas membuat pengungsi rentan diserang berbagai penyakit.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Jumat (7/2/2014) dini hari, para pengungsi juga harus merasakan udara dingin saat malam hari di tempat terbuka.
Pemeriksaan kesehatan terhadap pengungsi yang dilakukan Badan Lingkungan Hidup Dinas Kesehatan Sumatera Utara, diharapkan segera ditindaklanjuti dengan memberikan fasilitas air bersih dan MCK yang memadai.
Semburan awan panas akibat erupsi Gunung Sinabung, sejak beberapa hari lalu membuat warga dihimbau untuk tetap bertahan di pengungsian. Warga dilarang kembali ke rumah mereka karena awan panas bisa keluar sewaktu-waktu.
Sebelumnya, semburan awan panas Gunung Sinabung telah memakan korban jiwa. 15 orang meninggal seketika saat terjadi erupsi dan 1 orang lagi meninggal dunia setelah beberapa hari dirawat di rumah sakit. (Nfs/Adm)
Baca juga:
1.255 Jiwa dari 3 Desa Warga Sinabung Harus Direlokasi
Kemenhut Siapkan Lahan Pengungsian Korban Sinabung di Kabanjahe
Tenda Asmara untuk Pengungsi Sinabung
Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Jumat (7/2/2014) dini hari, para pengungsi juga harus merasakan udara dingin saat malam hari di tempat terbuka.
Pemeriksaan kesehatan terhadap pengungsi yang dilakukan Badan Lingkungan Hidup Dinas Kesehatan Sumatera Utara, diharapkan segera ditindaklanjuti dengan memberikan fasilitas air bersih dan MCK yang memadai.
Semburan awan panas akibat erupsi Gunung Sinabung, sejak beberapa hari lalu membuat warga dihimbau untuk tetap bertahan di pengungsian. Warga dilarang kembali ke rumah mereka karena awan panas bisa keluar sewaktu-waktu.
Sebelumnya, semburan awan panas Gunung Sinabung telah memakan korban jiwa. 15 orang meninggal seketika saat terjadi erupsi dan 1 orang lagi meninggal dunia setelah beberapa hari dirawat di rumah sakit. (Nfs/Adm)
Baca juga:
1.255 Jiwa dari 3 Desa Warga Sinabung Harus Direlokasi
Kemenhut Siapkan Lahan Pengungsian Korban Sinabung di Kabanjahe
Tenda Asmara untuk Pengungsi Sinabung