Kaka Terancam Absen Lawan Napoli

Bertandang ke Stadion San Paolo bakal menjadi laga penting bagi Milan.

oleh ulul diperbarui 07 Feb 2014, 04:00 WIB
AC Milan mendapat kabar kurang sedap jelang pertandingan melawan Napoli dalam lanjutan Seri A, Sabtu (8/2/2014). Gelandang andalan mereka asal Brasil, Ricardo Kaka diragukan tampil dalam laga yang masuk pekan ke-23 tersebut.

Berdasarkan laporan Sky Sport, mantan pemain Real Madrid itu masih terjangkit flu sehingga absen dalam latihan yang digelar Kamis (6/2/2014). Ini merupakan kedua kalinya pemain berusia 31 tahun itu absen dalam latihan setelah sehari seblumnya juga tidak hadir.

Bertandang ke Stadion San Paolo bakal menjadi laga penting bagi Milan. Pasalnya mereka tengah membutuhkan tiga poin untuk mencapai target finih di papan atas.

Sekarang ini, Rossoneri berada di peringkat ke-10 dengan mengemas 29 poin. Tertinggal 15 dengan Napoli yang ada di posisi ke-3.

Oleh karena itu pelatih Milan, Clarence Seedorf kemungkinan akan menurunkan pemain anyar Adel Taarabt sebagai pengganti, didampingi Keisuke Honda dan Robinho untuk menopang Mario Balotelli sebagai ujung tombak.(lul)

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya