Dituding Teman Gay, Sahabat Philip Seymour Gugat National Enquire

David Bar Katz, sahabat dari mendiang Philip Seymour Hoffman mengajukan gugatan kepada National Enquire karena telah menuduh dirinya gay.

oleh Liputan6 diperbarui 07 Feb 2014, 21:10 WIB

David Bar Katz, sahabat sekaligus pria yang menemukan jasad Philip Seymour Hoffman, mengaku keberatannya atas berita yang mengatakan bahwa dirinya dan Philip tengah menjalin hubungan sejenis. Untuk itulah, beberapa waktu lalu dirinya mengajukan gugatan kepada National Enquirer atas tuduhan tersebut.

Seperti yang dilansir dari Eonline, Kamis (6/2/2014), selain mengajukan gugatan, Kartz juga membantah telah melakukan wawancara eksklusif setelah kematian bintang The Hunger Games itu.

"Cerita ini benar-benar tidak benar. Tidak ada wawancara. Bar Katz dan Hoffman bukan pasangan kekasih. Bar Katz tidak melihat Hoffman menggunakan heroin di malam sebelum dia meninggal, atau pada waktu lainnya. Bar Katz tidak pernah melihat Hoffman menggunakan heroin atau kokain," ungkap tim pengacara David.

Selain membantah tudingan tersebut, David juga meminta ganti rugi kepada penerbit sebesar USD 50 juta. Dia mengatakan, berita yang beredar membuat keluarga Philip merasa sedih, lantaran tengah berduka.

"Berita ini sangat menjijikkan. Di sini ada keluarga Phil dan teman-teman yang berduka, dan Enquirer mencoba menghasilkan uang dengan memberikan kebohongan. Yang lebih buruk, Enquirer mengirimkan pemberitahuan agar menjual lebih banyak majalah. Aku tidak tahu bagaimana mereka bisa tidur nyenyak," tutup dia. (Ars)


Baca juga:

Kenapa Philip Seymour Hoffman Kambuh Lagi Usai Jauhi Narkoba?
Mendiang Philip Seymour Hoffman Gay?
Jenazah Philip Seymour Hoffman Telah Diotopsi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya